Ribuan iPad Mini Dicuri Dari Bandara JFK AS

Pencurian gadget yang sedang hangat-hangatnya jadi pembicaraan dan dinantikan publik terjadi kembali, sebelumnya pernah juga ada pencurian iPhone di Jepang serta Galaxy Note II di Malaysia. Kali ini pencurian terjadi atas perangkat iPad Mini dan dilakukan di bandara John F Kennedy (JFK), AS.

Jumlah total iPad mini yang dicuri adalah 3.600 unit senilai $1.5 juta. Kejadian ini terjadi di salah satu gedung kargo yang ada di bandara JFK, pencurian terjadi hari munggu tengah malam waktu AS.

iPad mini yang dicuri ini, seperti dikutip dari NewYork Post, baru saja tiba dari Cina dan akan dikirimkan ke berbagai lokasi di AS, ada dua pallet yang berhasil dicuri sedangkan 3 lagi tidak sempat dibawa karena proses pencurian diketahui oleh pekerja bandara yang baru saja pulang dari makan malam.

Ada kecurigaan bahwa pencuri dibantu oleh orang dalam bandara, meski demikian proses investigasi masih terus berlanjut.

Pencurian di area atau gedung kargo ini mirip kejadian pencurian yang terjadi di tahun 1978, saat itu uang serta perhiasan dengan nilai total jutaan dollar raib dan menjadi salah satu perampokan utang tunai terbesar di sejarah Amerika.

iPad mini sendiri memang merupakan produk yang dinantikan pasar, dan stok barangnya sempat habis dalam peluncuran perdananya.

Sumber: NewYorkPost, via Complex.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published.