Aplikasi dan Game Android Terpilih 25 – 30 Agustus 2013

Tak terasa Agustus sudah di ujung jalan, tak terasa juga edisi demi edisi sudah kita lalui seiring minggu berlalu. Seperti yang sudah TRL sampaikan dahulu bahwa kolom Aplikasi dan Game Android Terpilih akan hadir setiap minggu dengan sajian berupa aplikasi dan game baru dan populer. Sobat yang belum sempat membaca edisi sebelumnya bisa membaca edisi-edisi yang pernah ada di tautan ini yang berisi daftar posting dari edisi pertama hingga hari ini.

Oke, kita langsung saja ke aplikasi dan game Android terpilih minggu ini edisi 25 – 30 Agustus 2013.

Aplikasi Android Terpilih

AppLock

AppLock dibuat oleh pengembang DoMobile Lab, aplikasi ini menawarkan tool untuk mengunci aplikasi yang ada di smartphone sobat seperti SMS, Kontak, Email, Facebook, Gallery, Market, Panggilan, Setting dan aplikasi lain yang ingin Anda lindungi dari tangan-tangan jahil atau anak. Aplikasi ini bekerja dengan cara mengunci aplikasi dari akses siapapun, bahkan sobat sendiri tetap harus mengisi kata sandi yang benar untuk bisa membuka aplikasi.

Aplikasi ini terakhir kali mendapatkan update pada tanggal 25 Juli 2013 lalu, ukuran total hanya 1.0MB namun kemampuannya tidak bisa dianggap remeh terutama dengan bukti nyata 20 juta kali didownload oleh pengguna Android. Perangkat Android sobat harus punya versi 2.2 ke atas untuk bisa menginstal aplikasi ini.

Download: Google Play – Gratis

Cracked Screen Live Wallpaper

Sesuai namanya, aplikasi ini menawarkan wallpaper live dengan tampilan layar pecah yang bisa sobat pilih dari 4 desain yang sudah disiapkan. Jika tak puas dengan desain yang ditawarkan sobat bisa membuat pecahan layar sendiri, ada 4 layar blank yang bisa sobat isi dengan desain sobat sendiri.

Aplikasi ini jadi satu dari dua aplikasi berkategori wallpaper yang menghuni daftar aplikasi terbaik di Android Play Store, setidaknya TRL melihat statistik yang menunjukkan aplikasi ini sudah didownload sebanyak 100 ribu kali. Versi Android yang mendukung aplikasi ini dimulai dari 2.1 ke atas dan ukuran file hanya 442kb.

Download: Google Play – Gratis

Easy Unrar, Unzip & Zip

Bagi sobat yang sering berkutat dengan file ekstraksi semacam Winrar dan Winzip, aplikasi Easy Unrar, Unzip & Zip ini wajib dimiliki terlebih ditawarkan secara gratis. Tak berbeda dengan aplikasi ekstraksi di PC, versi Android ini pun menawarkan kemampuan yang hampir sama dan yang paling penting mendukung semua versi Rar dan Zip. Selain mengekstrak file Winrar dan Winzip, sobat bisa juga membuat file Zip sementara untuk fitur kata sandri dan multi part sobat harus upgrade ke versi premium.

Tidak membutuhan space memori yang besar untuk menginstal Easy Unrar, Unzip & Zip, sebab ukuran totalnya hanya 731kb dan bisa bekerja di hampir semua versi Android. Silahkan dicoba!

Download: Google Play – Gratis

Moon+ Reader Pro

Moon+ Reader Pro ini bisa dibilang sebagai perpustakaan pribadi karena semua ada di tangan Anda, paling tidak ada seribu ebook gratis yang bisa Anda baca dalam berbagai kategori. Namun berbeda dengan buku-buku pada umumnya, di aplikasi ini visual yang ditawarkan lebih atraktif sehingga membaca buku bukan lagi aktifitas yang membosankan tapi lebih menyenangkan. Setidaknya ada 10 tema yang bisa sobat pilih untuk mengganti suasana setiap harinya, di versi premium in sobat bisa menikmati tambahan fitur yang akan memanjakan sobat.

Download: Google Play – $2.49 (sedang diskon 50%)

Download: Google Play – Gratis

CamScanner PDF Creator

CamScanner PDF Creator ini tool yang akan membantu sobat membuat dokumen PDF dari berbagai file dasar. Aplikasi jenis ini wajib dimiliki meski jarang digunakan tapi suatu saat Anda pasti membutuhkannya. Aplikasi ini dibagi menjadi dua versi, gratis dan premium. Versi gratisnya mempunyai kemampuan yang sama tetapi secara otomatis menambahkan watermark di dokumen PDF hasil konversi. Berbeda dengan versi premium yang akan menghilangkan watermark setelah proses konversi. Untuk dapat menginstal versi premium sobat wajib mendownload versi gratis dahulu.

Download: Google Play – Gratis

Download: Google Play – $4.99

Game Android Terpilih

Panjat Pinang

Game Panjat Pinang ini asli buatan lokal pastinya, pengembang Amikom Game Dev meluncurkan game ini setahun yang lalu. Meskipun bukan game premium tapi momen hari kemerdekaan sepertinya mendongkrak popularitas game ini hingga didownload oleh 500 ribu orang hingga hari ini. Gameplay-nya sederhana, sebagai pemain sobat hanya perlu memanjat pohon pinang hingga puncak dan mendapatkan berbagai macam reward yang disiapkan.

Download: Google Play – Gratis

Hill Climb Racing

Game Hill Climb Racing mengangkat tokoh Newton Bill seorang pembalap bukit yang penasaran menaklukkan puncak bukit di seluruh track yang ada. Sobat bisa meningkatkan kemampuan mobil dengan cara mengumpulkan bonus-bonus yang bisa didapatkan dari trik yang dilakukan saat balapan.

Ada 10 kendaraan yang bisa sobat pilih mulai roda dua hingga roda 8, selain jenis kendaraan sobat juga meningkatkan kemampuan komponennya sehingga performanya kian oke. Untuk menjadi pememang, sobat wajib menaklukkan level demi level yang terbagi menjadi 11 level dengan track yang berbeda.

Download: Google Play – Gratis

Zombie Smasher

Game bergenre zombie selalu menarik untuk dimainkan bahkan dengan konsep yang lebih sederhana seperti yang dibawakan oleh Italy Games melalui Zombie Smasher. Bukannya membunuh dengan cara menembak atau memotong kepala, di game sobat cukup mentap zombie yang mendekat untuk membunuhnya. Tetapi meskipun gameplay-nya sederhana tapi ternyata game ini cukup populer, terbukti dengan statistik download sebanyak 50 juta kali.

Game ini terakhir kali diupdate pada tanggal 14 Agustus lalu dengan berbagai pembaharuan. Total ukuran file hanya 3,2MB sehingga cukup ringan untuk dimainkan di perangkat dengan OS android 2.1 atau versi yang lebih baru.

Download: Google Play – Gratis

Contra: Evolution

Masih ingat kan dengan game klasik Contra? Pastinya iya dong, game yang populer pada tahun 90an itu kini hadir dengan teknologi grafis terbaru sehingga jauh lebih menarik. Sobat cuma bisa temukan game dengan rasa serupa di Contra: Evolution, tapi sayang game ini mendapatkan rating yang relatif buruk bahkan di bawah 4 bintang. Karena saya belum bisa mencoba jadinya sulit untuk mengetahui kekurangan game ini.

Ukuran file game sebesar 18MB dan mendukung versi Android 2.1 ke atas untuk berjalan dengan mulus. Sobat coba dulu deh, kalau memang kurang sip bisa kan dishare di sini pengalamannya?

Download: Google Play – $0.99

Football Manager Handheld 2013

Game buatan SEGA of America ini menjadi permulaan yang sempurna untuk sobat yang berniat menjadi manager klub sepakbola di masa depan. Football Manager Handheld 2013 menjadi tempat yang cocok untuk melatih kemampuan Anda menangani tim, di mana Anda wajib bisa memimpin skuad yang ada untuk menjadi juara. Ada 14 liga yang bisa Anda pilih sebagai arena kompetisi, Anda juga dapat mengatur jadwal latihan, jenis latihan, transfer pemain, formasi tim dan mengatur kostum tim.

Dengan terlibat di dalam game Football Manager Handheld 2013, Anda memiliki peran yang vital dalam tim, sebab setiap keputusan yang salah akan berimbas pada keterpurukan tim. Cara terbaik untuk merasakan ketegangannya adalah dengan mencoba, yuk didownload sekarang!

Download: Google Play – $9.99

Itu tadi aplikasi dan game Android terpilih yang bisa jadi teman sobat mengisi akhir pekan di penghujung bulan Agustus ini. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa di edisi berikutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.