Sedikit kelemahan dari dunia video game adalah tingkat interaktivitas di dunia nyata yang terbatas. Beberapa orang memang suka menikmati hobi mereka di depan layar, sembari menggenggam controller dengan mengenakan headset di kepala.
Namun tidak sedikit orang yang mendambakan untuk menikmati ini semua di dunia nyata, itu mengapa mereka memilih hobi seperti air-soft gun hingga paintball. Sebuah tim pengembang asal Inggris mencoba memadukan kedua hal ini dengan proyek yang mereka namakan The Dustcloud.
Info menarik: Game Ingress dari Google Lepaskan Label Beta
Dustcloud adalah sebuah jaringan permainan interaktif yang mengkombinasi kemampuan konektivitas perangkat pintar dengan sebuah mainan berbentuk pistol, mereka disebut dengan Duster. Satu hal yang membuat Dustcloud sangat menjanjikan ialah ide inovatif yang tersembunyi di dalamnya.
Pernahkah Anda bermimpi menjadi seorang spionase a la Jason Bourne, Ethan Hunt atau James Bond? Dustcloud akan mewujudkan keinginan Anda. Seperti film-film mata-mata, tim developer menciptakan dan menguji coba permainan ini di Praha. Di sini peserta bermain sebagai mata-mata untuk saling menembak kawan (atau bahkan orang asing) dengan pistol elektronik tersebut. Pada dasarnya permainan ini adalah baku tembak paintball tanpa peluru cat, atau baku tembak tanpa korban jiwa – dan headshot.
Di dalam pistol Duster, terdapat ‘peluru’ digital bernama Speks: mereka menyala dalam gelap dan sama sekali tidak berbahaya. Anda dapat menggunakannya untuk menikmati permainan mata-mata dimanapun, kapanpun bersama siapapun. Dan berbeda dengan game shooter di console, permainan air-soft gun atau paintball yang dilakukan dalam arena tertentu, Anda harus mencari tahu siapa dan dimana lawan main Anda berada di antara penduduk biasa.
Tapi tentu saja game tidak dimulai sebelum para pemain mendapatkan notifikasi: Jika dua pemain atau lebih berada di dalam satu area, mereka bisa saling menantang, bahkan mengajak ‘sekutu’ Anda untuk berpartisipasi. Itu sebabnya Anda harus mempertimbangkan benar-benar sebelum menantang orang asing – bisa jadi ia memiliki kawan-kawan lain di tempat tersebut.
Info menarik: Aurora, Headband Canggih ‘Pengontrol’ Mimpi
Saat Anda berhasil menemukan pemain lawan dan menembak mereka, itu artinya mereka telah di-‘bungkam’ – atau dalam istilah bahasa Inggrisnya, dusted. Permainan ini sendiri dinamakan Geo-Combat. Tujuan Anda sebagai ‘agen rahasia’ adalah mengumpulkan poin dengan mengalahkan lawan, meningkatkan pangkat dan menjadi seorang Dustman sejati. Saat itu tercapai, tim developer akan memberikan upgrade untuk Duster Anda dengan jarak tembak yang lebih jauh, dan Anda akan menjadi bagian dari Dustcloud HQ.
Pistol Duster menembakkan sinyal frekwensi radio yang diarahkan ke Duster lawan – Anda membidik ke arah pistol, bukan pemain. Kemudian Duster akan mengirimkan data ke smartphone dengan teknologi Bluetooth Smart. Data ini langsung diunggah ke server Dustcloud, dimana seluruh status pemain disimpan.
Anda dapat menemukan sesama pemain Geo-Combat dengan menggunakan kemampuan GPS mapping aplikasi jaringan Dustcloud yang tersaji secara cuma-cuma untuk Android dan iOS. Para pengembangkan berjanji untuk fokus untuk menciptakan dan memperluas komunitas pemain, serta jejaring sosial khusus para penikmat Dustcloud.
Proyek Dustcloud baru saja memulai kampanyenya di Kickstarter. Mereka mencoba mengumpulkan dana sebanyak US$ 100.000 sebagai target stretch pertama sebelum tanggal 17 Februari bulan depan.
Via: Recode.net. Gambar: Kickstarter.