Aplikasi Windows Phone Pilihan 23 Februari – 2 Maret 2015

Halo sobat Trenogoers, kembali lagi dengan kolom yang membahas aplikasi Windows Phone pilihan. Untuk minggu ini, tersedia empat aplikasi yang akan kita bahas, salah satunya adalah aplikasi milik pengembang lokal.

Meme Lens PRO

memelens

Meme Lens adalah aplikasi populer besutan pengembang lokal, Creacle, yang dapat digunakan untuk membuat meme. Meme adalah hasil editan terhadap foto biasa yang ditambahkan elemen unik seperti bentuk muka yang aneh atau tulisan yang lucu. Dengan Meme Lens, foto sehari-hari Anda dapat diubah menjadi sebuah Meme.

Meme Lens menyediakan banyak template yang dapat digunakan langsung sehingga tidak perlu khawatir jika kita kekurangan ide untuk membuat sebuah meme. Kita juga dapat merangkai foto-foto untuk membuat sebuah cerita. Meme Lens Pro adalah aplikasi berbayar dengan opsi coba sebelum membeli.

Download: Windows Phone Store – Meme Lens Pro – Paid, with Trial

Sliki

sliki

Ingin mengatur dan menyimpan serta mengorganisasikan foto di perangkat selain menggunakan aplikasi yang ditawarkan aplikasi Photos? Mungkin Sliki dapat membantu Anda. Sliki menggunakan elemen visual untuk memudahkan kita mengatur foto. Tidak perlu lagi ada scrolling tidak terbatas karena foto-foto akan mudah ditemukan.

Sliki adalah aplikasi pintar yang akan membaca informasi metadata foto dan berusaha secara otomatis untuk mengkategorikan aplikasi sesuai dengan tema foto tersebut. Dengan demikian, Anda akan dengan mudah melihat foto yang berasal dari liburan, perjalanan bisnis dan acara keluarga.

Anda dapat melihat foto terbaru 3 bulan terakhir secara gratis. Jika ingin memiliki kategorisasi dinamis Anda perlu membeli paket Unlimited Categorization sekali waktu dari menu “purchase to see older photos”.

Download: Windows Phone Store – Sliki – Free, with In-app-purchase

Bookviser Reader

bookviser

Anda penggemar membaca buku digital akan tertarik untuk menggunakan aplikasi Bookviser Reader. Aplikasi ini adalah aplikasi pembaca ebook yang menyediakan akses ke ribuan buku yang tersedia pada katalog. Bookviser Reader menggunakan antarmuka yang sederhana namun dilengkapi animasi membaca buku sehingga membaca terasa lebih realistis.

Bookviser Reader mendukung format epub,txt dan fb3. Anda bahkan dapat mengatur pencahayaan, ukuran tulisan dah jarak sehingga buku terlihat lebih rapih ketika dibaca. Bagi Anda yang ingin memiliki kontrol penuh terhadap pengalaman membaca, Bookviser aplikasi yang sangat cocok untuk Anda. Selain menggunakan katalog internal, Anda juga dapat mendownload buku dari browser atau menggandakan dari SD Card.

Download: Windows Phone Store – Bookviser Reader – Free

my Movies

mymovies.jpg

Penggemar film pasti akan menyukai aplikasi ini. my Movies terhubung dengan ribuan data film yang dapat Anda jadikan referensi menonton Anda. Melihat informasi detil mengenai film dan kapan jadwal rilis film tersebut bisa dilakukan di aplikasi ini. Supaya Anda tidak ketinggalan, Anda dapat menambahkan daftar nonton – watchlist – sehingga akan mendapatkan peringatan ketika film tersebut dirilis.

my Movies menambahkan beberapa fitur unik di dalam aplikasinya, Anda dapat menggunakan speech synthesis untuk membacakan deskripsi film dan biografi film tersebut. Kita juga dapat menonton trailer serta membagi informasi film ini ke sosial media. Aplikasi ini bersifat gratis.

Download: Windows Phone Store – my Movies – Free

 

Demikian daftar aplikasi Windows Phone pilihan untuk periode ini. Semoga dari daftar ini ada yang akan menjadi aplikasi favorit Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published.