Gelaran Apple Event telah usai. Dalam acara yang diadakan semalam waktu Indonesua, Apple meluncurkan beberapa buah produk seperti iPhone SE, iPad Pro dalam ukuran 9,7 inci dan beberapa tali baru untuk Apple Watch seperti yang sudah diprediksi sebelumnya.
Tak lupa juga Apple merilis pembaruan untuk beberapa sistem operasinya. watchOS 2.2, tvOS 9.2 dan iOS 9.3 publik setelah versi betanya diuji coba kepada pengembang beberapa waktu yang lalu.
Apa saja yang baru di sistem operasi tersebut, mari kita lihat satu persatu.
watchOS 2.2
Pembaruan untuk perangkat jam tangan pintar Apple kali ini berfokus pada perbaikan aplikasi Maps. Maps di Apple Watch kini menampilkan lokasi terdekat dengan Anda. Selain perbaikan pada aplikasi Maps, Apple juga membuat 2 Apple Watch dapat tersinkronisasi pada satu iPhone. Tentunya update ini juga menghadirkan perbaikan pada bug dan optimalisasi perangkat.
tvOS 9.2
Semenjak dirilis Oktober silam, Apple TV generasi ke empat ini sudah dua kali menerima pembaruan besar. Pada tvOS 9.2 Apple menambahkan cara input ke Apple TV yaitu dengan dikte (suara) dan bluetooth keyboard. Dengan dictation Anda bisa ‘memerintahkan’ Apple TV untuk mengetikkan nama ataupun passwords. Apple juga menambahkan dukungan folder sehingga Anda bisa lebih leluasa mengorganisir aplikasi atau layanan yang ada pada Apple TV.
Tak ketinggalan iCloud Photo Library sebagai sarana untuk menikmati foto yang tersimpan dari perangkat iOS yang lain. Selain update tvOS, Apple juga menyediakan update firmware untuk Siri Remotes guna perbaikan pada performa sensor gerak.
iOS 9.3
Salah satu fitur baru yang hadir di iOS 9.3 adalah Night Shift. Night Shift berguna untuk membuat layar menjadi lebih kuning di malam hari. Fitur ini diklaim dapat memudahkan pengguna untuk menikmati penggunakan perangkat iOSnya di malam hari. Night Shift juga membuat mata tak cepat lelah ketika membaca lewat perangkat iOS di ruangan dengan pencahayaan yang kuran.
Selain menghadirkan Night Shift, Apple juga menghadirkan Touch ID di aplikasi Notes sehingga catatan-catatan pribadi Anda yang bersifat rahasia akan tersimpan dengan lebih aman.
Dan pada lini iPad, Apple menghadirkan fitur bernama Education yang bisa digunakan untuk mengajar di kelas oleh institusi pendidikan. Tak ketinggalan perbaikan beberapa bug, update untuk Apple News serta Carplay juga dihadirkan Apple.
Saya sendiri sudah mencoba iOS 9.3 sejak versi beta diuji coba kepada publik yang telah terdaftar. Fitur yang paling berguna menurut saya adalah Night Shift. Membaca di malam hari menjadi lebih menyenangkan dengan fitur ini karena mata tak cepat lelah. Selain itu Night Shift juga diklaim dapat membantu pengguna untuk memiliki tidur yang lebih berkualitas.
iOS 9.3 dapat Anda unduh langsung di iPhone, iPad atau iPod Touch Anda melalui Settings > General > Software Update.
Selamat memperbaharui!
Sumber: MacRumors – watchOS 2.2| MacRumors – tvOS 9.2 | MacRumors – iOS 9.3.