Spesifikasi Samsung Galaxy S8 Active Mungkin Akan Seperti Ini

Pada bulan Mei lalu beredar foto yang disebut-sebut sebagai smartphone Samsung Galaxy S8 Active yang merupakan smartphone model tangguh untuk mereka yang kerap bersinggungan dengan dunia luar yang ekstrim. Dan yap, foto itu tampak sangat meyakinkan kendati pihak Samsung belum buka suara soal kebenarannya.

Tapi jika merujuk pada kebiasaan Samsung yang sudah-sudah, tak sulit untuk menyetuskan kehadiran model Active untuk seri Galaxy S8. Justru akan sangat disayangkan jika mereka tak berniat meluncurkannya ke pasar mengingat setiap kali seri tangguh ini hadir, pasar selalu menyambutnya dengan baik. Rumor yang sudah lebih dulu berhembus hari ini diperkuat dengan listing perangkat di situs Geekbench, mengungkapkan beberapa spesifikasi penting yang mungkin saja bakal diusung oleh Galaxy S8 Active.

Galaxy-S8-Active

Dalam hal spesifikasi jeroan, samsung Galaxy S8 Active tak banyak berubah dari seri aslinya. Dapur pacu perangkat diyakini masih akan ditenagai chipset Snapdragon 835 sebagai chipset terbaik saat ini. Kapasitas RAM yang disematkan masih sebesar 4GB dan tentu saja sistem operasi Android 7.1 Nougat akan jadi interface pilihannya. Dokumen Geekbench mencatat, Galaxy S8 Active mencetak skor 1942 untuk single core dan 6394 untuk multi-core, skor yang mendekati catatan duo Galaxy S8 dan S8 Plus.

Sebagai seri tangguh, Samsung Galaxy S8 Active sudah seharusnya mempunyai fitur-fitur pendukung yang lebih menonjol khususnya yang mendukung kegiatan di luar ruangan. Seperti kapasitas baterai yang lebih besar, mungkin di atas 4.000mAh, kemudian anti air dan debu, anti jatuh dari ketinggian, anti gores, anti cuaca ekstrim dan kemungkinan besar material tangguh berstandar militer. Tapi sayang sejauh ini kita belum memperoleh informasi yang bisa dipercaya terkait tanggal peresmian dan juga kisaran harganya. Jadi, kita masih harus menunggu sampai Samsung membeberkannya sendiri, atau ada bocoran yang lebih baru.

Sumber berita PhoneArena dan gambar header ilustrasi Galaxy S7 Active.