Jalani Tahun Kedua, Orami Fokus Jadi Pemimpin Pasar

Salah satu layanan yang terdampak dari semakin matangnya pasar e-commerce Indonesia adalah Orami. Layanan e-commerce yang menjual keperluan bayi, perlengkapan rumah, fashion, kebutuhan harian, dan perlengkapan hewan peliharaan ini disebut mengalami peningkatan GMV (Gross Merchandise Value) dibanding tahun sebelumnya.

Kepada DailySocial, CEO Orami Jeremy Fichet mengungkapkan Orami Group mengalami pertumbuhan GMV dari $11 juta pada tahun 2015 menjadi $40 juta pada tahun 2016. Jeremi juga melihat traksi yang besar dalam 18 bulan terakhir dengan jumlah pelanggan mencapai setengah juta.

Orami diresmikan sebagai hasil merger Moxy dan Bilna tahun lalu. Dalam setahun berjalan, beberapa inovasi mulai diupayakan, salah satunya meluncurkan fitur “same day delivery”. Di Indonesia niche yang diambil Orami bukan sesuatu yang benar-benar unik. Di sana Orami juga bersaing dengan layanan e-commerce lain yang memiliki kategori serupa dengan niche Orami.

Meski demikian Jeremy masih optimis Orami masih mendapatkan tempat di masyarakat dan bisa bersaing dengan layanan sejenis.

“Persaingan sangat kuat di pasar. Tapi kami percaya bahwa vertikal commerce memiliki ruang yang sangat luas untuk pertumbuhan dan tidak terlalu kompetitif dibanding dengan commerce secara umum. Data pasar terbaru menunjukkan bahwa kita memiliki posisi kepemimpinan di vertikal kita untuk menenangkan visi kita,” Jeremy.

Beberapa waktu lalu Orami sempat dikabarkan mendapatkan pendanaan untuk Seri B+ namun hal ini dibantah oleh Jeremy.

“Jujur saya tidak tahu dari mana berita ini berasal karena kami tidak berkomentar mengenai pendanaan,” jelas Jeremy.

Di Indonesia salah satu fokus Orami adalah menguatkan platform penjualan dan konten komunitas, termasuk melangkah lebih dalam di segmen (vertikal) Orami sejauh ini. Jeremy juga menyebutkan pihaknya punya ambisius untuk mendominasi di segmen mereka saat ini.

“Kami berfokus untuk memperkuat platform penjualan dan konten komunitas kami dan melangkah lebih dalam di vertikal kami. Kami ingin benar-benar mendominasikan segmen kami dan ini akan menjadi fokus utama kami di tahun 2017 dan 2018,” pungkas Jeremy.

Application Information Will Show Up Here