Instagram Stories Kini Bisa Dibagikan via Direct Message

Instagram boleh saja disebut menjiplak fitur Stories milik Snapchat. Tapi bicara angka, Instagram sudah jauh meninggalkan rivalnya itu. Per bulan Juni 2017 saja, Instagram Stories secara aktif digunakan oleh 200 juta pengguna, dan jika bulan ini kembali dihitung, angkanya diyakini akan jauh lebih tinggi. Tim pengembang di balik Instagram pun sepertinya belum kehilangan akal untuk terus memanjakan pengguna setia Stories, di mana dalam pembaruan terakhir, mereka menghadirkan fitur baru yang memungkinkan pengguna membagikan Stories seseorang melalui Direct Message.

Untuk membantu pengguna membagikan sebuah Stories via pesan, Instagram menyematkan sebuah ikon Direct di bagian sudut kanan bawah sehingga pengguna bisa langsung menyentuh tombol begitu menemukan story menarik. Tetapi karena Stories hanya muncul selama 24 jam, maka penerima harus dengan segera membuka pesan pribadinya untuk bisa melihat story yang dikirimkan. Sebab jika sudah lewat waktunya, story juga akan otomatis hilang.

tumblr_inline_ow5hmvMGnp1qm4rc3_540

Tetapi Instagram rupanya sadar betul fitur ini berpotensi melanggar hak privasi penggunanya. Jadi, mereka juga memberikan opsi untuk mematikan fitur berbagi via Direct dengan cara melakukan penyesuaian di bagian pengaturan.

Kehadiran fitur baru ini merupakan salah satu dari rangkaian update yang sedang dipersiapkan oleh Facebook, pemilik Instagram. Sebelum fitur diluncurkan, Facebook sudah lebih dulu melakukan pengujian fitur baru yang nantinya dapat dipergunakan oleh pengguna Instagram untuk membagikan Stories ke akun Facebook.

Sumber berita Instagram.