Darisini, sebuah aplikasi direktori untuk perangkat mobile baru-baru ini mengumumkan bahwa aplikasi Android mereka telah tersedia di Google Play. Pada platform iOS, aplikasi ini mendapatkan tanggapan sangat positif, bahkan setelah seminggu dirilis aplikasi Darisini langsung menempati peringkat 10 teratas (Top free global category) di Appstore Indonesia.
Beberapa waktu yang lalu Amir pernah mewawancarai Thomas Arie Setiawan – salah satu pengembang aplikasi Darisini, yang pada waktu itu baru tersedia pada platform iOS saja. Pada wawancara tersebut Thomas mengatakan bahwa pada waktu itu Darisini untuk platform Android dalam tahap pengerjaan. Dan sekarang aplikasi Darisini sudah tersedia pada platform Android dan sudah dapat diunduh di Google Play.
Pada dasarnya aplikasi Darisini di platform Android sendiri tidak jauh beda dengan yang sudah ada di platform iOS meskipun dari segi kenyamanan, aplikasi ini cenderung nyaman digunakan pada platform iOS. Kami berkesempatan untuk mencoba aplikasi Darisini untuk Android ini pada handset buatan Samsung, namun tampaknya belum semua device buatan Samsung belum mendukung aplikasi ini.
Tampaknya sasaran pengguna (target pasar) aplikasi Darisini adalah pengguna yang berada pada level menengah-keatas. Meskipun Android memiliki jangkauan perangkat yang relatif luar (high-end sampai low-end) namun jelas sekali terlihat bahwa tempat-tempat yang ada pada aplikasi Darisini sendiri adalah tempat-tempat yang dapat dikatakan representatif dan hanya dapat dijangkau oleh pengguna menengah-keatas. Tentunya, seiring waktu Darisini akan menjangkau pengguna baru dan menjangkau ceruk pasar baru dan lebih besar.