Indosat Sempurnakan Layanan, Rilis Lini Usaha Baru Indosat Business

Indosat sebagai salah satu operator telekomunikasi terbesar di Indonesia kembali berinovasi dengan meluncurkan produk terbarunya yang diperuntukkan khusus bagi kalangan pebisnis. Adalah Indosat Business yang baru saja diluncurkan oleh Indosat sebagai upayanya menghadirkan layanan yang optimal bagi pelanggan korporasi. Produk ini ditujukan untuk seluruh segmen bisnis seperti Large Business, Medium Business maupun Small Business (UMKM).

Seperti yang dilansir oleh situs Selular hari ini (10/12), Indosat Business dihadirkan untuk menyempurnakan dua produk sebelumnya yang telah hadir khusus bagi corporate yaitu Indosat Corporate Solution dan Indosat Solusi UKM. Fadzri Sentosa selaku Director & Chief Wholesale and Infrastructure Officer Indosat mengatakan perkembangan dunia bisnis yang terus meningkat secara signifikan membuat pihaknya memutuskan untuk menggabungkan dua fokus produk yang sebelumnya telah dihadirkan.

“Kami memahami bahwa dunia bisnis sangat dinamis. Perkembangan dan pertumbuhan skala bisnis dapat terjadi  sangat cepat. Melihat pesatnya perkembangan dan pertumbuhan dunia bisnis ini, kami merasa tidak perlu lagi membedakan segmen bisnis dalam dua merek, tetapi hanya satu, yaitu Indosat Business,” ujar Fadzri.

Melalui Indosat Business, pihaknya yakin akan membantu banyak pelaku bisnis atau perusahaan dalam kebutuhan saling terkoneksi satu sama lain agar kebutuhan perusahaan dapat terpacu dengan optimal. Infrastruktur berupa konektivitas dinilainya merupakan salah satu hal yang sangat penting bagi setiap pelaku bisnis, terlebih pada perusahaan yang berskala besar. Infrastruktur berupa konektivitas tentu akan semakin dibutuhkan demi menunjang kegiatan operasional perusahaan.

“Kami percaya bisnis adalah tentang konektivitas. Siapa pun tidak dapat berbisnis tanpa ada koneksi, terutama dengan pelanggannya. Semakin besar skala perusahaan, konektivitas yang dibutuhkan akan semakin beragam seperti konektivitas dengan para karyawan dan mitra, konektivitas ke internet, ke seluruh kantor cabang, pabrik, armada/mesin, dan ke infrastruktur Teknologi Informasi. Semua konektivitas tersebut dibutuhkan semata-mata untuk mendapatkan peluang bisnis yang lebih besar,” tandas Fadzri.

Berkaitan dengan hal tersebut, Indosat Business memiliki tiga layanan yang dapat dimanfaatkan oleh pelanggan seperti One Stop Business Solutions yang akan membantu perusahaan dalam mengelola berbagai solusi ICT langsung di dalam satu atap Indosat Business. Berikutnya ada Business Grade Support yang diklaim merupakan dukungan layanan khusus bagi pelanggan korporasi dan yang terakhir ada Best Offer yang dapat dinikmati oleh pelanggan Indosat Business dalam memperoleh penawaran-penawaran terbaik sesuai dengan kesepakatan pelanggan.

Dengan hadirnya produk Indosat Business, dukungan sektor digital terhadap dunia bisnis semakin bertambah. Jika dilihat dari tren yang saat ini semakin mengarah ke ranah digital, tentu dukungan dari pihak-pihak penyelenggara industri tersebut sangat dibutuhkan apalagi bagi Indonesia yang sedang memasuki ekonomi perdagangan bebas. Yang diharapkan tentu dapat membawa pelaku bisnis Indonesia beradaptasi dengan ekonomi global melalui pendekatan secara digital

[ilustrasi foto: Dok. DailySocial]

Leave a Reply

Your email address will not be published.