Amazon Dikabarkan Garap Tablet Murah “Tak” Meriah

Kiprah Amazon di ranah perangkat keras khususnya mobile sebenarnya tak bisa dibilang buruk, tapi memang masih jauh dari sukses. Terutama bila melihat perbedaan nasib antara tablet Kindle Fire yang relatif berprestasi dan Fire Phone yang melempem.

Namun kegagalan Fire Phone sepertinya justru membuat Amazon makin penasaran. Menurut laporan terbaru yang dilansir oleh WSJ via Theverge, Amazon sedang mencanangkan peluncuran perangkat baru berupa tablet dengan harga yang jauh lebih murah.

Kabarnya tablet barunya ini akan dilepas dengan harganya $50. Perlu dicatat, saat ini raksasa retail ini punya tablet yang juga terbilang murah, yaitu Amazon Fire HD yang dibanderol $99 per unitnya.

Info Menarik: Dua Tablet Asus ZenPad Hadir di Indonesia Ditemani ZenTalk dan ZenCircle

Lebih jauh dijelaskan, tablet baru Amazon akan punya penampang layar yang sama lebarnya dengan Fire HD 6, yaitu selebar 6 inci. Tapi di sela-sela rumor muncul pula kabar bahwa Amazon juga mempertimbangkan dua tablet lainnya dengan ukuran yang lebih lega, 8 dan 10 inci.

Hanya saja, harapan untuk melihat spesifikasi yang berkelas sepertinya harus dikubur dalam-dalam, saking low end-nya, bahkan tablet mungkin hanya punya satu speaker. Namun dengan harga yang sebegitu murah, langkah ini sebenarnya cukup beralasan.

Dan untuk mewujudkan rencananya ini Amazon dikabarkan telah menyusun strategi perakitannya. Beberapa perusahaan yang berbasis di Tiongkok dan Taiwan disinyalir akan berada di belakang layar menyokong Amazon.

Jika tablet ini benar-benar jadi kenyataan, Amazon masih harus berpikir keras bagaimana caranya agar mereka dapat merebut hati pengguna Android yang saat ini dihadapkan pada banyak sekali pilihan yang juga tak kalah murah.

Sumber gambar header SGM/Shutterstock.

Leave a Reply

Your email address will not be published.