Monthly Archives: September 2010

Nulisbuku.com Siap Pecahkan Rekor Dengan Acara ’99 Writers in 9 Days’

Nulisbuku.com, sebuah layanan penyedia jasa penerbitan PoD, atau print on demand yang memungkinkan para penulis untuk lebih mudah dalam menerbitkan tulisan, atau naskah buku mereka dan memungkinkan semua orang menjadi penerbit, sedang bersiap untuk menggelar acara, yang mungkin saja bisa masuk MURI, acara itu dinamakan: ’99 Writers in 9 Days’.

Acara yang merupakan hasil kerjasama antara Nulisbuku dengan Mizan Digital Publishing ini, akan mengajak siapapun yang sedang atau akan menerbitkan buku untuk bergabung dengan Nulisbuku.com dengan mengirimkan naskah tulisan mereka dalam jangka waktu sembilan hari dan akan diterbitkan secara bersamaan pada tanggal 8 Oktober 2010, di gelaran Indonesia Book Fair 2010 bertempat di Istora, Senayan, Jakarta. Jika melihat tanggal pendaftaran terakhir, yaitu tanggal 5 Oktober, sepertinya acara ini dimulai sejak tanggal 27 September 2010 kemarin.

Continue reading Nulisbuku.com Siap Pecahkan Rekor Dengan Acara ’99 Writers in 9 Days’

Rserve.me, Satu-satunya Startup Indonesia di Seedcamp Singapore

Ingat Rserve.me? Sebuah platform dengan fungsi utama yaitu reservasi, yang dikembangkan Yohan dari ThinkRoom ini ternyata menyimpan berita gembira, yang menurut saya layak untuk dibagikan pada pembaca setia DailySocial.

Sebagai salah satu startup lokal yang cukup menjanjikan, kebetulan saya melihatnya presentasinya pertama kali di Bandung Ventures Night beberapa waktu yang lalu, saya juga beberapa kali melihat perkembangan prototype dari layanan Rserve.me ini dan melihat banyak peluang yang bisa diraih jika aplikasi mereka telah rilis untuk publik.

Dan, hari ini saya mendapat DM dari Yohan yang memberitahukan bahwa pengumuman peserta untuk Seedcamp Singapore telah bisa dilihat di blog mereka, dan Rserve.me masuk sebagai satu-satunya startup asal Indonesia yang terpilih untuk mengikuti Seedcamp Singapore. (Saya mencantumkan daftar peserta yang saya ambil dari blog resmi Seedcamp dibagian bawah tulisan ini, atau Anda bisa melihatnya ada tautan ini).

Continue reading Rserve.me, Satu-satunya Startup Indonesia di Seedcamp Singapore

Temukan Penawaran Terbaik Lewat FunCrowds

Masih kekurangan bantuan mencari diskon atau penawaran terbaik kalau lagi mau belanja atau makan-makan? Silakan coba FunCrowds, yang menjanjikan penawaran beragam diskon dan promo yang ada di sekitar kita, langsung di hp.

FunCrowds menawarkan kemudahan bukan hanya untuk para shopper, tapi juga para merchant lewat berbagai fitur dan mekanisme yang fleksibel dan hemat biaya. Saat ini aplikasi FunCrowds baru diluncurkan dalam versi early beta dan hanya tersedia untuk BlackBerry saja, dan penawaran-penawaran yang ada baru ada untuk wilayah Jakarta.

Continue reading Temukan Penawaran Terbaik Lewat FunCrowds

Google Tambahkan Pengaturan Untuk Tampilan Percakapan Inbox di Gmail

Google akan manambahkan pilihan bagi layanan email mereka yang berhubungan dengan cara penyajian email. Jika Anda pengguna Gmail, mungkin Anda adalah salah satu pengguna yang merasakan manfaat dari cara penyajian email yang ditampilkan dalam bentuk percakapan, atau conversation view, yang memungkinkan email terkelompokkan dalam satu susunan sehingga lebih mudah untuk melacak email yang terkelompokkan dalam satu topik, atau satu rangkaian kirim-mengirim email.

Namun, ternyata tidak semua pengguna Gmail terbantukan dengan fitur ini, seperti yang dituliskan oleh Google dalam blog resmi mereka, banyak ‘veteran’ pengguna email, atau yang menggunakan email sejak lama, mungkin sebelum ada Gmail, lebih memilih tampilan klasik, bukan tampilan percakapan yang dipunyai oleh Gmail.

Continue reading Google Tambahkan Pengaturan Untuk Tampilan Percakapan Inbox di Gmail

Indoface Masih Coba Bidik Pasar Jejaring Lokal [Updated]

Pertanyaan cepat: ada berapa jejaring sosial yang elo ikuti saat ini? Tiga? Empat? Lima? Apakah masih ada waktu dan minat untuk ikut satu lagi? Mungkin jawabannya adalah “ya,” tapi “apabila jejaring tersebut menawarkan sesuatu yang tidak ditawarkan yang lainnya.”

Nah, ternyata masih ada satu lagi jejaring sosial lokal mencoba ikut nimbrung dalam kancah yang rasanya sudah terlalu ramai, perkenalkan Indoface. Slogan yang diusung adalah ” People. Culture. Friends. Fans.”. Di kata sambutannya, mereka menulis  “Indoface adalah Jejaring Sosial Indonesia yang membuat kamu mudah terhubung dengan teman lama, mendapat teman baru, mengenal dan ikut menjaga budaya Indonesia.” Mari kita intip. Continue reading Indoface Masih Coba Bidik Pasar Jejaring Lokal [Updated]

Skype + Facebook = Freedom!

Untuk para Expat seperti saya ini, atau siapa sajalah yang sedang ‘merantau’ jauh dari rumah, kebebasan untuk berkomunikasi dengan sanak-keluarga dan handai-taulan yang ada di rumah tanpa harus dibebani ongkos yang selangit adalah suatu berkat yang tidak terhingga.  Oleh karena itulah, aplikasi VOIP (Voice Over IP) banyak dipakai orang, karena kemampuannya untuk melakukan komunikasi suara (dan video) lewat internet.  Aplikasi VOIP ini macamnya banyak sekali, tapi jagonya adalah Skype.

Di dalam beberapa minggu lagi, menurut apa yang dituliskan Kara Swisher dari All Things Digital, Skype akan merilis versi baru (versi 5.0).  Tapi versi ini adalah versi yang spesial, karena katanya akan mengintegrasikan Facebook secara mendalam.  Kara menuliskan bahwa kerjasama antara Facebook dan Skype ini akan menghasilkan integrasi di area SMS, Voice Chat dan Facebook Connect.

Continue reading Skype + Facebook = Freedom!

Brizzly Ditilep AOL

Brizzly LogoTunjuk tangan yang tidak pernah denger tentang Brizzly! 🙂  Aneh memang, terkadang kita tidak kenal dengan satu situs atau perusahaan sampai mereka dibeli oleh perusahaan lain yang lebih ternama.  Memang terus-terang Brizzly tidak begitu dikenal orang, tidak seperti misalnya Tweetdeck, Seesmic atau Hootsuite, padahal Brizzly ini termasuk ‘pemain lama‘.
Jadi apa Brizzly itu? Pada dasarnya sama seperti Seesmic Web dan Hootsuite, Brizzly, yang dibikin oleh ThingLabs, adalah aplikasi Twitter pihak ketiga yang berbasis web.  Boleh dibilang sebenarnya Brizzly banyak memberikan fitur-fitur tambahan diatas fitur Twitter yang standar, jauh sebelum Seesmic Web atau Hootsuite (apalagi Twitter) memberikan fitur yang sama.  Misalnya fitur auto-refresh Timeline (timeline kita secara otomatis refresh sendiri tanpa kita pencet tombol reload).  Brizzly sudah dari semula punya fitur ini, jauh sebelum saingan-saingannya yang lain.  Pendek cerita, Brizzly bukanlah ‘orang baru’ di dunia Aplikasi Media Sosial.

Continue reading Brizzly Ditilep AOL

Dari Hadiah Pernikahan Jadi Bisnis Betulan – Wawancara Dengan Founder Vidiyan

Kalau anda sering ngobrol-ngobrol dengan orang-orang dari startup yang pernah anda temui, pasti banyak dari mereka yang punya cerita aneh-aneh atau lain daripada yang lain mengenai bagaimana mereka memulai atau mendapatkan ide pertama kali terbentuknya startup tersebut. Vidiyan.com adalah contoh salah satu dari startup yang punya permulaan yang bisa bikin kita tersenyum.

Continue reading Dari Hadiah Pernikahan Jadi Bisnis Betulan – Wawancara Dengan Founder Vidiyan

Nokia World 2010 – Bincang Santai Bersama Mas Budiputra [Video]

Kebanyakan dari kita pasti pernah punya handset Nokia pada satu ketika, bener nggak?  Saya sendiri handset yang paling pertama yang saya punya adalah handset dari Nokia.  Banyak orang yang punya semacam keterikatan batin dengan Nokia, saya tidak terkecuali, paling tidak sampai beberapa tahun yang lalu.  Oleh karena itu, ketika Nokia mulai kehilangan arah, sampai ujung-ujungnya mengeluarkan produk yang jauh dibawah standar (N97!), saya dan banyak diehard-fans yang lain, ikut bersedih.

Portoku – Jejaring Sosial Untuk Para Pialang Saham

Portoku.com LogoKalau anda seorang pembaca setia DailySocial (dan kenapa tidak?), pasti anda sudah banyak membaca tentang startup-startup yang banyak bermunculan akhir-akhir ini.  Pada umumnya startup startup ini mencoba memberikan layanan di ceruk-ceruk pasar yang khusus.  Ada yang memasar orang-orang yang suka buku atau film atau musik atau makanan, ada yang untuk kumpul-kumpul para ibu, ada lagi yang lain untuk jual-beli macam-macam barang.
Tapi sekali ini saya menemukan satu startup yang membidik ceruk yang bisa dibilang, lain daripada yang lain.  Kenapa saya bisa bilang begitu, karena layanan yang diberikan oleh startup yang satu ini bukan hal yang biasa kita temukan di kehidupan kita sehari-hari, hanya sebagian kecil orang saja yang kemungkinan berkecimpung di dunia ini tiap harinya.  Sedangkan untuk kita-kita yang lain mungkin tidak pernah kepikiran.

Continue reading Portoku – Jejaring Sosial Untuk Para Pialang Saham