Satu lagi kabar dari layanan yang memanfaatkan momen liburan untuk memberikan fasilitas bagi para penggunanya. Adalah Multiply yang tanggal 26 Agustus lalu mengumumkan bahwa mereka membebaskan biaya transaksi bagi para penjual atau pemilik toko online di Multiply yang menggunakan fitur payment gateway Multiply Commerce.
Peter Pezaris, founder dan CEO Multiply mengumumkan lewat surat pengumuman pada para penjual online di Multiply bahwa mulai tanggal 26 Agustus 2011 sampai dengan 31 Januari 2012, Multiply tidak akan mengenakan biaya transaksi. Seperti yang kita tahu, Multiply menarik biaya 3.9% dari setiap transaksi jika penjual menggunakan layanan Multiply Commerce. Jadi, dari tanggal yang disebutkan di atas, para penjual yang menggunakan fasilitas toko online terintegrasi – Multiply Commerce (penjualan lewat shoping cart) tidak akan dibebankan biaya apapun dalam transaksi yang terjadi di toko online mereka. Selain itu bagi penjual yang akan mencairkan dana hasil penjualan tidak harus menunggu sampai jumlahnya Rp 400.000, mereka bisa mencairkan kapanpun dan bebas biaya fee Rp. 2.000, yang sebelumnya dikenakan untuk penarikan dana hasil penjualan di bawah Rp 400.000.
Continue reading Multiply Luncurkan Program Bebas Biaya Transaksi