Monthly Archives: May 2023

Panduan Praktis Menambahkan Produk Pertama dan Membuat Kategori di Kassie POS

Penggunaan aplikasi kasir online sudah banyak diadopsi oleh para pelaku bisnis, termasuk bisnis UMKM. Pemanfaatan aplikasi kasir online ditujukan untuk meningkatkan efisiensi operasional perusahaan dan menghindari human error. Selain itu, dengan menggunakan kasir online maka proses transaksi bisa diselesaikan dengan cepat dan tidak berpotensi membuat pelanggan harus mengantre. Hal itu akan mendorong peningkatan belanja konsumen yang positif.

Dari sekian banyak aplikasi kasir online yang bisa digunakan, Anda bisa memilih salah satu diantaranya yang paling sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Salah satu yang bisa dimanfaatkan adalah Kassie POS.

Kassie POS adalah aplikasi kasir online yang akan membantu para pelaku bisnis untuk menyelesaikan proses transaksi pelanggan. Kassie POS bisa diunduh secara gratis dan digunakan tanpa perlu pendaftaran atau pembuatan akun terlebih dahulu. Dengan tampilannya yang sederhana, pelaku bisnis tidak akan kesulitan dalam menggunakan aplikasi tersebut.

Bagi Anda yang tertarik menggunakan aplikasi Kassie POS, artikel ini akan menjelaskan lebih detail terkait penggunaan aplikasi tersebut, khususnya terkait cara membuat kategori dan mengunggah produk pertama di Kassie POS.

Cara Membuat Kategori Produk di Kassie POS

  • Unduh aplikasi Kassie POS terlebih dahulu. Anda bisa mengunduhnya di sini!
  • Buka aplikasi Kassie POS yang sudah terunduh. Tanpa melakukan pendaftaran, Anda bisa langsung menggunakannya. Klik tiga titik yang berada di pojok kiri atas.

  • Pilih Produk untuk mulai menambahkan kategori

  • Pilih Kategori, lalu klik Tambah Kategori

  • Silakan masukkan nama kategori produk yang ingin Anda tambahkan. Klik Simpan untuk menyimpan kategori yang sudah dibuat.

  • Lakukan langkah yang sama untuk menambahkan semua kategori yang dibutuhkan

Cara Menambahkan Produk Pertama di Kassie POS

  • Buka aplikasi Kassie POS Anda
  • Pilih Tambah Produk untuk mulai memasukkan produk Anda di Kassie POS

  • Lengkapi detail produk, lalu klik Simpan

Masukkan nama produk, harga jual produk, harga modal produk, foto produk, pilih kategori produk, jumlah stok, barcode, dan SKU. Penambahan barcode dilakukan dengan cara mengaktifkan dan memfokuskan kamera pada barcode yang terdapat di kemasan produk.

  • Produk akan tersimpan dan muncul di dashoard utama ketika Anda membuka aplikasi Kassie POS. Lakukan langkah yang sama untuk memasukkan semua produk yang Anda miliki.

Itulah panduan untuk membuat kategori produk dan menambahkan produk pertama Anda di Kassie POS. Setelah Anda menyelesaikan pembuatan kategori dan memasukkan semua produk, Kassie POS bisa mulai digunakan sebagai kasir untuk menyelesaikan proses transaksi.

Kassie POS adalah satu dari sekian banyak pilihan aplikasi kasir online yang bisa digunakan. Anda bisa memilih aplikasi kasir online yang paling relevan dengan kebutuhan bisnis Anda.

Tingkatkan Pengelolaan Kasir Bisnis Anda dengan Fitur Kassie POS yang User-Friendly

Dalam penjualan, kasir memiliki peran penting untuk menyelesaikan transaksi pelanggan. Efisiensi kasir dalam menyelesaikan proses transaksi bisa berpengaruh terhadap pengalaman belanja konsumen, produktivitas, dan keuntungan perusahaan.

Kasir yang menyelesaikan proses transaksi dengan cepat dan akurat akan memberikan pengalaman belanja positif bagi pelanggan. Sedangkan kasir yang tidak kompeten akan cenderung lama dalam memproses transaksi pelanggan, hal itu akan menimbulkan antrean panjang dan membuat pelanggan harus menunggu lama. Kejadian seperti itu bisa memberikan pengalaman negatif kepada pelanggan.

Untuk menghindari hal tersebut, Anda bisa beralih menggunakan aplikasi kasir online guna meningkatkan efisiensi proses transaksi pelanggan. Salah satu aplikasi kasir online yang bisa digunakan adalah Kassie POS.

Apa itu Kassie POS? Apa saja fitur dan layanan yang bisa dimanfaatkan? Artikel ini akan menjelaskan lebih detail terkait Kassie POS untuk Anda. Jadi, pastikan Anda membacanya sampai habis, ya!

Apa itu Kassie POS?

Kassie POS adalah aplikasi yang dirancang untuk membantu bisnis dalam mengelola transaksinya, termasuk penjualan dan inventaris. Kassie POS bisa diunduh dan digunakan secara gratis oleh siapapun.  Bahkan, Anda tidak perlu mendaftar atau membuat akun untuk mulai menggunakannya.

Kassie POS memungkinkan Anda untuk mengelola dan menyelesaikan transaksi pelanggan dengan lebih mudah dan cepat. Hal itu akan membantu perusahaan untuk meningkatkan efisiensi operasional, produktivitas, dan kepuasan serta pengalaman belanja konsumen.

Fitur dan Layanan Kassie POS

Pengelolaan Inventaris

Anda bisa menambahkan seluruh produk dalam Kassie POS dan mengelompokkannya dalam kategori tertentu untuk memudahkan pencarian. Selain itu, Anda bisa mengatur, mengelola dan melacak persediaan barang, menambahkan detail dan foto produk, hingga barcode dari setiap produk. Pencantuman barcode dapat memudahkan Anda dalam menyelesaikan proses transaksi pelanggan dengan melakukan scan.

Kasir

Fitur kasir ini memungkinkan Anda untuk mempercepat penyelesaian transaksi pelanggan. Anda juga bisa menggunakan fitur scan barcode menggunakan kamera ponsel untuk memindai barcode dari setiap produk yang dibeli pelanggan.

Untuk menggunakannya, cukup fokuskan kamera ponsel Anda ke barcode yang tercantum pada kemasan produk, lalu sistem akan membaca dan mengenali barcode dari produk yang dipindai dan Anda bisa menambahkan produk dalam daftar transaksi pelanggan.

Riwayat Transaksi

Fitur ini akan membantu mencatat seluruh aktivitas transaksi yang sudah dilakukan. Dengan fitur ini, Anda bisa dengan mudah melacak dan mengakses seluruh catatan transaksi. Detail transaksi bisa dimanfaatkan untuk melakukan analisis tren penjualan, penghitungan keuntungan, atau bukti pembayaran kepada pelanggan jika diperlukan.

Manfaat Kassie POS

  • Meningkatkan efisiensi pengelolaan transaksi konsumen dan mengurangi human error.
  • Manajemen operasional menjadi lebih terstruktur dengan adanya fitur inventaris dan pelacakan riwayat transaksi secara real-time.
  • Memudahkan analisis bisnis dengan adanya fitur riwayat catatan transaksi.
  • Adanya pengalaman belanja positif yang dirasakan pelanggan dapat meningkatkan kualitas hubungan yang lebih baik dengan pelanggan, serta meningkatkan retensi dan loyalitas pelanggan.

Secara keseluruhan, beralih menggunakan aplikasi kasir modern akan membantu meningkatkan efisiensi, mengoptimalkan operasional, dan meningkatkan pengalaman belanja pelanggan.

Selain itu, penggunaan kasir online juga mengoptimalkan sumber daya dan meminimalisir kesalahan transaksi. Dengan demikian, efisiensi kasir berkontribusi pada efektivitas bisnis secara keseluruhan dan dapat membantu meningkatkan kinerja dan keberhasilan bisnis.

Seluk Beluk Tipe Kepemimpinan Transformasional

Peran seorang pimpinan tentu sangat krusial dalam keorganisasian, baik itu organisasi bisnis, sosial, masyarakat, maupun organisasi lainnya. Kepemimpinan memiliki ragam tipe, dan salah satu yang cukup sering diadaptasi adalah tipe “kepemimpinan transformasional”. Apa definisi dari tipe kepemimpinan ini dan seperti apa ciri serta penerapannya? Di artikel ini kita akan membahasnya secara komprehensif.

Definisi kepemimpinan transformasional

Secara definitif, pada dasarnya kepemimpinan transformasional adalah gaya atau tipe kepemimpinan yang menginspirasi, dan memotivasi para anggota untuk bersama-sama mencapai hasil yang melewati ekspektasi, melalui inovasi dan perubahan signifikan. Pemimpin tipe ini tidak cuma melakukan pengarahan, namun juga kerap membangun hubungan dan semangat kolaborasi yang kuat di antara anggota tim.

Karakter kepemimpinan transformasional

Bicara soal karakter, pemimpin transformasional dipandang memiliki karakter yang berciri khas, di antaranya mereka memiliki visi yang jelas tentang pandangan yang disampaikan secara gamblang dan baik kepada anggota tim. Kemudian pemimpin ini juga kerap dipandang sebagai pemimpin yang inspiratif, pendengar yang baik, serta mendorong pemberdayaan yang kuat untuk menciptakan inisiatif dalam pembuatan keputusan.

Dari karakteristik tersebut, kepemimpinan transformasional memberikan ragam manfaat. Seperti misalnya, mampu meningkatkan produktivitas yang optimal, menciptakan inovasi di lingkungan, serta yang terpenting adalah membangun loyalitas dan tingkat komitmen yang tinggi di antara anggota tim.

Salah satu contoh kepemimpinan transformasional yang termahsyur bisa kita simak contohnya dalam dunia bisnis kepiawaian Steve Jobs dalam memimpin perusahaan Apple. Steve Jobs dikenal memiliki visi yang tajam, dan meramu inspirasi jitu yang kerap “diagungkan” oleh timnya. Alhasil, Apple dikenal sebagai perusahaan yang memiliki inovasi yang tinggi dalam pengaruhnya mendorong kemajuan industri teknologi secara keseluruhan.

Kepemimpinan transformasional secara harfiah memiliki perbedaan yang cukup kentara terhadap kepemimpinan transaksional. Pemimpin transformasional dari karakteristiknya condong memiliki fokus untuk berinovasi, serta membawa perubahan yang maksimal. Sementara itu, pemimpin transaksional, lebih cenderung berorientasi pada bobot tugas dan rutinitas yang terjadi di dalam organisasi. Seperti misalnya, pada gaya kepemimpinan transaksional, kerap terjadi pertukaran tugas langsung antara pimpinan dan anggota. Semacam metode “beli putus”, penugasan selesai, akan diganjar oleh imbalan.

Kesimpulannya, kepemimpinan transformasional merupakan salah satu gaya atau tipe kepemimpinan yang dipandang efektif dalam membawa arah organisasi dalam menghadapi tantangan dan perubahan yang dinamis. Melalui karakternya yang cenderung inspiratif, kerap memotivasi, dan alokasi pemberdayaan yang maksimal, pemimpin tipe ini dipercaya mampu membawa hasil yang luar biasa bagi organisasi secara keseluruhan. Jadi, bagi Anda yang ingin menjadi pemimpin tipe ini, mari mulai terapkan visi yang tajam, jelas, dan mulai bangun relasi yang kokoh dengan tim Anda.

Aplikasi Perpustakaan Digital “BukuAku” Resmi Hadir untuk Pembaca Muda

Lumina Education meluncurkan aplikasi perpustakaan digital BukuAku yang menyasar target pembaca muda dari usia balita hingga 14 tahun. Aplikasi ini dirancang untuk membangun ketertarikan membaca sejak usia dini.

Mengacu data Program for International Student Assessment (PISA), Indonesia termasuk dalam 10 negara dengan peringkat literasi rendah dengan posisi 62 dari 70 negara. Ini menunjukkan bahwa budaya membaca di kalangan masyarakat Indonesia masih sangat rendah.

CEO Lumina Education Stephanie Riady mengatakan bahwa kebiasaan membaca sejak dini menjadi bagian penting dalam tahapan perkembangan kognitif anak. Kemampuan literasi menjadi bekal fundamental seseorang dalam berpikir, mengolah, menerima informasi, hingga mengambil keputusan.

“Perlu pendekatan sesuai untuk menarik minat para pembaca muda sehingga kegiatan membaca menjadi sebuah kegiatan yang seru, menyenangkan, dan memancing rasa keingintahuan anak-anak menjelajahi dunia imajinasi bersama karakter seru dari buku favoritnya,” tutur Stephanie.

Tak hanya pengguna individual, BukuAku berencana untuk memperluas kemitraan dengan berbagai sekolah. Menurut COO BukuAku Digital Indonesia Catherine Mulyana, sering kali ditemui sekolah tidak menyediakan cetakan buku yang lebih banyak sehingga menyulitkan kegiatan berdiskusi dengan para murid.

“Kami tidak hanya ingin mendorong kemampuan literasi, tetapi juga kemampuan mereka untuk memahami dan mengevaluasi apa yang mereka baca,” tambah Catherine dalam acara peluncuran BukuAku, Selasa (30/5).

BukuAku memiliki koleksi ribuan buku yang telah dikurasi oleh tim pendidik dan pakar literatur dari penerbit buku lokal dan internasional, seperti Literaloka, Mizan Publishing, dan Kuark Internasional.

Fitur unggulan

Menurut Psikolog anak Samanta Eleser, membaca dapat mempercepat stimulasi anak. “Bagi anak yang belum sekolah, mereka dapat belajar memahami lewat membaca. Untuk membangun dasar literasi mereka, penting membangun ketertarikan mereka melalui fitur, seperti Read-to-me Books dan Badges Award,” tuturnya.

Untuk membuat pengalaman membaca lebih asyik, BukuAku menampilkan sejumlah fitur unggulan, mulai dari Read-to-me Books, Dictionary Look-up, Badges Award, hingga Quizzes.

Read-to-me Books memiliki fitur audio untuk membuat kegiatan membaca lebih interaktif. Setiap kata yang dibaca akan diberi tanda kotak begitu audio diputar. Kemudian, Badges Award berfungsi memotivasi anak membaca lebih banyak buku dengan pemberian digital badge. Ada juga Quizzes yang berisikan berbagai pertanyaan dari buku yang sudah dibaca untuk mengasah daya ingat anak.

BukuAku juga memanfaatkan analitik data untuk menghadirkan perpustakaan yang dapat dipersonalisasi sesuai ketertarikan pembaca. Ada tiga mode berlangganan yang ditawarkan BukuAku, yakni paket keluarga, standar, dan sekolah dengan harga mulai dari Rp39.000.

Berdasarkan laporan Statista, pendapatan dari pasar e-book Indonesia di 2023 diestimasi mencapai mencapai $39,37 juta dengan CAGR sekitar 5,46% (2023-2027). Penetrasi pasar e-book diperkirakan mencapai 5,9% di 2023 dan mencapai 7,5% di 2027.

Para co-founder Ringkas: Ilya Kravtsov, Antonius Puguh Widyoko, Leroy Pinto, Yoko Simon / Ringkas

Ringkas Amankan Pendanaan Tahap Awal Senilai 52 Miliar Rupiah

Platform yang memfasilitasi kredit untuk hunian, Ringkas, mengumumkan pendanaan tahap awal senilai $3,5 juta atau lebih dari Rp52,4 miliar dipimpin oleh East Ventures dan Crestone Venture Capital. Investor yang turut berpartisipasi dalam putaran ini termasuk 500 Global, Teja Ventures, Orvel Ventures, Hustle Fund, dan lainnya.

Sebelumnya, Ringkas telah mendapatkan pendanaan pra-awal sekitar Rp33 miliar pada Mei 2022 lalu. Pendanaan terbaru ini rencananya akan difokuskan untuk pengembangan serta perluasan jangkauan platform ke berbagai kota di Indonesia dan pasar sekunder.

Didirikan oleh Ilya Kravtsov, Leroy Pinto, Puguh Widyoko, dan Yoko Simon, Ringkas memiliki visi untuk mendemokratisasi kepemilikan rumah. Melalui platform kredit hunian yang dikembangkan, perusahaan berharap bisa  menyederhanakan proses kredit kepemilikan rumah (KPR) untuk masyarakat Indonesia.

Tidak seperti hipotek konvensional yang melibatkan proses prakualifikasi yang terfragmentasi, aplikasi manual yang panjang, dan transparansi yang terbatas, Ringkas menawarkan pendekatan yang disederhanakan. Dengan prakualifikasi real-time dan platform digital yang ramah pengguna, konsumen dapat dengan mudah mengajukan KPR ke beberapa bank secara bersamaan, memastikan kenyamanan, transparansi, dan berbagai pilihan yang dapat diandalkan.

Setelah putaran pendanaan terbaru ini, Co-founder Ringkas Ilya Kravtsov menargetkan transaksi hipotek bisa mencapai Rp3 triliun dalam 6-12 bulan ke depan. Perusahaan juga menargetkan lebih dari 100 proyek di 34 kota di seluruh Indonesia. “Putaran pendanaan terbaru ini juga akan mempercepat adopsi teknologi Ringkas di daerah-daerah yang belum terlayani di seluruh Indonesia,” tambahnya.

Co-founding Partner Crestone Venture Capital, Inanc Balci menyatakan komitmen penuh mereka sebagai modal ventura spesialis fintech pasar berkembang. “Kami berkomitmen mendukung Ringkas dalam mencapai misinya untuk membuat kepemilikan rumah menjadi lebih cepat, mudah, dan terjangkau bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ujarnya.

Perkembangan bisnis Ringkas

Ringkas dikembangkan sebagai solusi atas permasalahan kepemilikan rumah di Indonesia, khususnya tingkat penetrasi hipotek yang sangat rendah, yaitu 3,25% dari total PDB. Angka ini jauh lebih rendah dibandingkan dengan India yang memiliki tingkat penetrasi hipotek sebesar 11% dari PDB, dan Amerika Serikat yang memiliki tingkat penetrasi hipotek lebih dari 50% dari PDB.

Selain itu, Indonesia menghadapi tantangan backlog perumahan yang mencapai 12,75 juta unit yang terus meningkat setiap tahunnya. Penyebab dari situasi yang menantang ini disinyalir karena 55% tenaga kerja negara lokal di Indonesia terdiri dari pengusaha kecil dan menengah, pekerja lepas, hingga individu tanpa kontrak yang pasti.

Di sini, Ringkas bertujuan untuk menjembatani kesenjangan antara jutaan pencari rumah, 12.000 pengembang properti, dan 1.200 bank dan lembaga keuangan, memungkinkan pemrosesan hipotek yang lebih cepat dan lebih terarah. Ringkas memiliki visi besar membantu 100 juta masyarakat Indonesia memfasilitasi pembelian rumah melalui KPR.

Ringkas memastikan keamanan data konsumen dengan memberikan jejak audit dan membatasi akses data ke pihak terkait yang terlibat dalam proses hipotek. Terkait hal ini, Ringkas telah menjadi operator inovasi keuangan digital yang diatur oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan) sejak awal tahun 2023 dan telah memperoleh sertifikasi ISO27001 terkait privasi pelanggan dan keamanan data.

Dalam menjalankan layanannya, Ringkas tidak secara langsung menyalurkan pinjaman kepada konsumen. Perusahaan berkolaborasi dengan institusi finansial yang menyediakan pinjaman, lalu menerima fee dari setiap transaksi yang berhasil terjadi dalam platform.

Hingga saat ini, Ringkas telah mengamankan proyek perumahan bernilai sekitar Rp30 triliun melalui kemitraan dengan pengembang properti terbesar yang tersebar di 5 kota. Ringkas juga telah bermitra dengan banyak bank terkemuka di tanah air, seperti BCA, Bank Mandiri, Bank Syariah Indonesia, BRI, Bank CIMB Niaga, Bank Permata, Bank Danamon, Bank Maybank Indonesia, OCBC NISP, UOB Indonesia, Bank Panin, Bank CCB Indonesia, dan masih banyak lagi.

Selain Ringkas, ada beberapa startup yang menawarkan solusi terkait KPR. Salah satunya startup proptech IDEAL yang menawarkan produk Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Secondary, menghadirkan layanan pembiayaan dan pengelolaan hipotek untuk hunian sekunder bagi calon pembeli rumah. Selain itu juga ada pengembang platform p2p lending pembiayaan properti Gradana.

Stockbit dan Fullerton Kolaborasi Mengakuisisi Perusahaan Manajemen Aset Ayers Asia

Platform wealthtech PT Stockbit Sekuritas Digital (Stockbit) dan Fullerton Fund Management Company Ltd. (Fullerton) mengumumkan kemitraan strategis untuk mengakuisisi firma manajemen investasi PT Ayers Asia Asset Management (Ayers Asia). Tidak disebutkan nilai transaksi dari aksi strategis ini.

Lewat akuisisi tersebut, kedua perusahaan akan saling berkolaborasi untuk mengembangkan dan mendistribusikan produk investasi di Indonesia yang menjadi salah satu pasar dinamis di kawasan Asia Tenggara.

Co-Founder dan CEO Stockbit Sigit Kouwagam menilai, Fullerton memiliki rekam bisnis yang kuat untuk memberikan solusi yang menguntungkan bagi investor di Indonesia. “Kami senang bermitra dengan Fullerton dengan ekspertis dan fokus mendalam di bidang investasi dan manajemen risiko,” tuturnya dalam keterangan resmi.

Sementara, CEO Fullerton Fund Management Jenny Sofian mengaku bersemangat untuk memperluas pasarnya ke Indonesia melalui Stockbit. “Ambisi mereka mengembangkan solusi investasi yang dapat dijangkau lebih luas, melengkapi komitmen kami dalam menawarkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pasar yang dinamis ini,” tuturnya.

Sebelumnya, Stockbit mengakuisisi platform marketplace reksa dana Bibit pada 2019. Akuisisi dilakukan untuk menangkap potensi investor reksa dana dari semua kalangan, terutama milenial.

Pertumbuhan investor

Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor pasar modal di Indonesia tumbuh sebesar 38% (YoY) menjadi 10,3 juta pada tahun lalu dibandingkan sebelumnya 7,49 juta investor di 2021. Peningkatan tersebut didorong oleh semakin mudahnya investor dalam berinvestasi.

Dalam keterangan terpisah, sebelumnya Direktur Utama Uriep Budhi Prasetyo sempat mengatakan bahwa pencapaian tersebut menandakan bahwa investor lokal semakin sadar pentingnya investasi pasar modal.

“Pencapaian ini menjadi kabar baik, terlebih jumlah investor ini didominasi oleh investor lokal. Kami harap dominasi ini dapat memberikan ketahanan bagi pasar modal Indonesia apabila diterpa isu global,” ujarnya tahun lalu.

Apabila dirinci, jumlah investor reksa dana menyumbang porsi terbesar 9,3 juta atau naik 36% (YoY), di mana 80% adalah investor dari selling agent fintech dan 99% investor lokal. Dari jumlah tersebut, investor reksa dana pasar uang (RDPU) mendominasi dengan 2,47 juta, diikuti reksa dana pendapatan tetap (RDPT) dengan jumlah investor 934.000.

Application Information Will Show Up Here

Eten Technologies Fokus Hadirkan Platform Manajemen Bisnis F&B Skala Kecil-Menengah

Industri F&B di Indonesia sedang mengalami pertumbuhan yang luar biasa, didorong oleh kombinasi berbagai faktor seperti kelas menengah yang berkembang pesat, perubahan preferensi konsumen, dan budaya kuliner yang makin hidup.

Salah satu platform yang ingin memberikan solusi kepada bisnis F&B di Indonesia adalah Eten Technologies. Startup ini didirikan dengan tujuan mengatasi permasalahan yang dialami oleh para pengusaha F&B, terutama UMKM. Platform digital ini mencoba merevolusi cara bisnis F&B beroperasi, menghubungkan konsumen, pemasok, dan pengusaha dalam ekosistem yang seamless.

Kepada DailySocial.id, Co-founder & CEO Eten Technologies Debbie Winardi mengungkapkan alasan diluncurkannya startup tersebut bersama Co-founder Fakhri Guniar.

Perluas kesadaran tentang pengelolaan inventori

Tercatat saat ini sekitar 80% usaha F&B gagal dalam jangka waktu kurang dari 5 tahun karena masalah profitabilitas. Salah satu penyebab utamanya adalah kurangnya efisiensi dan pengetahuan tentang pengelolaan inventori. Banyak orang melihat keuntungan usaha F&B sangat besar, karena mereka berasumsi jika mereka menjual nasi goreng, maka mereka hanya perlu membeli nasi, daging ayam, dan bumbu dapur.

Menurut pantauan Eten Technologies, masih banyak komponen lainnya yang harus dipertimbangkan. Misalkan modal mereka Rp10.000 dan mereka jual dengan harga Rp20.000, maka mereka akan untung Rp10.000 atau 50%. Yang seringkali dilupakan adalah biaya lain-lain seperti gas, listrik, tenaga kerja, pemasaran, biaya jasa pengantaran online dan lainnya.

“Keuntungan bersih rata-rata usaha F&B sebenarnya hanya 5%-15%. Dengan kurangnya efisiensi, keuntungan bersih ini bisa berkurang sehingga usaha F&B mengalami kerugian. Ada beberapa usaha F&B yang bahkan mengalami lebih banyak kerugian walaupun penjualannya bertambah,” kata Debbie.

Melihat fakta tersebut, Eten Technologies meyakini bahwa efisiensi pengaturan inventori adalah kunci untuk profitabilitas dan bertujuan untuk menyediakan solusi supply chain management untuk bisnis F&B skala kecil dan menengah. Perusahaan mengklaim mampu menangani 60% dari Profit and Loss (P&L) bisnis F&B dan bertujuan untuk meningkatkan keuntungan hingga 2-3x lipat.

“Kami membantu bisnis F&B untuk memonitor status, perpindahan, dan penggunaan ratusan inventori bahan baku yang dimiliki oleh bisnis F&B sehingga mereka dapat mengetahui area-area yang kurang efisien,” kata Debbie.

Ditambahkan olehnya, saat ini kebanyakan bisnis F&B hanya menggunakan spreadsheet, kertas catatan, dan aplikasi chat untuk mengatur inventori mereka. Akibatnya, sulit bagi mereka untuk mengetahui status inventori secara real time dan juga kebutuhan inventori mereka.

Persoalan lain yang juga kerap terjadi adalah, seringkali terjadi staf kelupaan untuk memesan bahan baku sehingga terjadi out of stock. Akibatnya mereka tidak dapat menjual menu yang menggunakan bahan tersebut.

Dengan memanfaatkan teknologi Eten, mereka akan mengetahui bahan-bahan yang sudah hampir habis dan mendapatkan rekomendasi jumlah yang harus mereka pesan secara otomatis tanpa perlu menghitung secara manual lagi. Eten juga dapat membantu untuk memonitor perpindahan dan penggunaan bahan baku.

Misalnya saja untuk bisnis F&B yang memiliki beberapa outlet, Eten akan membantu mereka untuk memonitor apakah bahan baku sudah dikirim dari pusat ke outlet dan status inventori akan diperbarui secara otomatis.

“Pelaku bisnis F&B juga dapat mengetahui nilai inventori yang mereka miliki dengan mudah sehingga mereka dapat melakukan analisa untuk mengoptimalkan High Pressure Processing,” kata Debbie.

Fokus mendapatkan product-market fit

Secara khusus Eten Technologies memiliki filosofi produk yaitu sederhana dan spesifik. Sederhana karena Eten dibuat dengan mempertimbangkan pekerja lapangan sehingga siapa saja harus dapat menggunakan platform tersebut dengan mudah. Spesifik karena industri F&B memiliki kebutuhan berbeda dengan industri barang jadi lainnya, sehingga solusinya juga harus spesifik.

“Misalnya, jika kita menjual sampo 1 botol, stok di gudang akan berkurang 1 botol. Namun di F&B, menjual 1 porsi ayam geprek tidak selalu berarti hanya 1 porsi daging ayam mentah yang berkurang di dapur. Jika ayamnya hangus, maka menjual 1 porsi ayam geprek sama dengan mengurangi 2 porsi daging ayam mentah di dapur. Oleh sebab itu, platform general tidak selalu dapat menjawab permasalahan di F&B,” kata Debbie.

Dalam jangka waktu singkat, Eten Technologies sudah berhasil mendapatkan Letters of Intent dari 40 lebih brand dengan lebih dari 500 lokasi. Saat ini Eten Technologies juga telah didukung oleh dua program akselerator yaitu Antler dan Iterative, serta mendapatkan dukungan pendanaan pre-seed di akhir 2022 dan awal 2023.

“Kami sudah menyelesaikan Minimum Usable Product dan saat ini kami sedang fokus untuk mendapatkan Product-Market Fit sembari mendapatkan lebih banyak early adopters,” kata Debbie.

Pemain yang menawarkan solusi untuk industri F&B saat ini, kebanyakan masih fokus di front-end atau order management, namun Eten Technologies akan fokus ke back-end atau supply chain untuk saat ini. Platfom Eten Technologies sudah bisa diakses oleh pengguna yang sudah terdaftar melalui situs. Eten dapat digunakan di seluruh Indonesia dan akan segera tersedia di Google Play Store.

Industri F&B menyumbang lebih dari sepertiga GDP non-migas Indonesia dan diprediksi untuk terus berkembang di tahun-tahun mendatang. Untuk lanskap F&B tech sendiri, Indonesia masih berada di tahap awal karena kebanyakan bisnis F&B masih melakukan operasional secara manual.

Platform yang menawarkan layanan serupa di antaranya adalah startup SaaS Malaysia Food Market Hub (FMH) penyedia platform yang menyederhanakan dan mengautomatisasi operasi back-end untuk bisnis makanan dan minuman (F&B). Platform lainnya yaitu Esensi Solusi Buana (ESB) yaitu penyedia operasional bisnis end-to-end di industri F&B yang terdepan.

Gandeng SIRCLO, Kementerian Komunikasi dan Informatika Luncurkan Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 dan Inkubasi Bisnis Bagi UMKM

Dalam rangka peningkatan akses pemasaran, efisiensi dan efektivitas operasional bisnis, daya saing dan inovasi serta pendapatan pelaku UMKM, pemerintah melalui Kementerian Kominfo meluncurkan Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 dan Inkubasi Bisnis Bagi UMKM. Program yang diluncurkan pada Senin, 22 Mei 2023 tersebut bekerja sama dengan berbagai penggerak industri teknologi Indonesia, salah satunya SIRCLO. Peluncuran dilakukan dalam mode hybrid dan dihadiri oleh perwakilan dari pemerintah daerah, kementerian/lembaga, platform digital, fasilitator UMKM, dan pelaku UMKM.

SIRCLO, melalui layanan SIRCLO Store, akan berperan sebagai katalisator penyerapan adopsi teknologi 4.0 yang akan menyokong pelaku UMKM untuk naik level secara holistik. Melalui program ini, diharapkan dapat mengoptimalkan potensi dan produktivitas UMKM Produsen Sektor Pengolahan agar dapat meningkatkan produksi dalam negeri, serta meningkatkan nilai substitusi ekspor dan mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI).

“Potensi yang sangat besar dari UMKM tentunya harus turut didukung oleh berbagai penggerak industri termasuk perusahaan teknologi seperti SIRCLO, agar menjadikan ekosistem industri ini bangkit pasca pandemi dan terus berkembang dengan pesat. Tidak hanya itu, kedepannya tetap diperlukan komitmen penuh untuk mendukung pertumbuhan produk-produk buatan negeri sendiri demi pemulihan ekonomi Indonesia. Dengan dijalankannya program ini, besar harapan kami bahwa para pelaku UMKM bisa mendapatkan pendampingan secara langsung serta meningkatkan performa bisnis dengan memanfaatkan kemudahan layanan digital yang ditawarkan oleh SIRCLO.” Ungkap Ferry Tenka, CEO Entrepreneur Solutions, SIRCLO dengan optimis.

Sesi Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Fasilitas Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 untuk UMKM

Konsistensi pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia tentu tidak terlepas dari peran dan kontribusi pelaku UMKM sebagai fondasi GDP nasional. Jumlah UMKM di Indonesia yang mencapai 64,2 juta UMKM masih membutuhkan pendampingan dalam pemanfaatan teknologi digital. Pemerintah dalam hal ini masih terus melakukan pendampingan, salah satunya melalui Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 yang baru diluncurkan ini.

Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 atau yang dikenal dengan nama program “UMKM Level Up” akan memiliki dua tahapan kegiatan yaitu Digital Mentoring dan Inkubasi Bisnis. Tahap pertama, kegiatan Digital Mentoring ditujukan bagi 20.000 UMKM Produsen Sektor Pengolahan di 15 Kawasan Prioritas dengan melibatkan 110 fasilitator pendampingan selama 6 bulan. Kawasan tersebut meliputi Sumatra Utara, Bangka Belitung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Timur, DI Yogyakarta & Jawa Tengah, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Barat, Papua dan Papua Barat. Tahap kedua, kegiatan Inkubasi Bisnis yang ditujukan untuk meningkatkan kemampuan bisnis pelaku UMKM terutama bagi 100 UMKM yang sudah memiliki kemampuan digital dalam pemasaran produk. Kegiatan ini akan melibatkan 10 pelatih dan beberapa mentor yang kompeten untuk memberikan konsultasi bisnis kepada pelaku UMKM.

Pendaftaran program ini telah dibuka sejak tanggal 2 Mei 2023 dan proses registrasi dapat dilakukan melalui link https://umkmlevelup.id/pendaftaran. Pada tahap pendaftaran, UMKM perlu melakukan pengisian email,  profil usaha, kuesioner asesmen level adopsi teknologi digital serta menyatakan kesediaan untuk mengikuti kegiatan pendampingan selama 6 (enam) bulan.

Kuesioner asesmen level adopsi teknologi digital akan dibagi menjadi 4 (empat) tingkat yaitu Beginner, Observer, Adopter, dan Leader. Pada tingkat Beginner, UMKM akan diperkenalkan tata cara menggunakan media sosial dengan baik. Kemudian pada tingkat Observer, UMKM diperkenalkan kanal marketplace daring. Pada tingkat Adopter, UMKM akan diajarkan cara menggunakan platform fintech, aggregator dan sistem Point of Sales (PoS). Tingkat akhir, Leader, terdiri dari usaha yang telah dikelola secara modern dan memiliki tingkat adopsi dan pengetahuan teknologi yang lebih tinggi, dengan menggunakan Big Data 3D modelling, QR Code, Augmented Reality atau Virtual Reality.

UMKM yang menjadi peserta akan mendapatkan pendampingan intensif selama 6 (enam) bulan dari fasilitator, paket data, pendampingan gratis dari berbagai platform digital, promosi ads marketplace bagi 8.000 UMKM terbaik, akses materi teknologi digital dan bisnis, serta e-sertifikat bagi peserta yang mengikuti program hingga akhir.

Untuk pendampingan platform digital, Kementerian Kominfo telah menyelenggarakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan beberapa penyedia platform digital di Indonesia yang mencakup; aplikasi social commerce, e-commerce, financial technology (fintech), Point of Sales System (PoS), dan teknologi digital 4.0 termasuk Virtual Reality, Artificial Intelligence, Big Data Analytics, dan lain-lain.

Inilah yang menjadikan perbedaan program pendampingan UMKM tahun ini dengan tahun sebelumnya, yaitu dengan adanya kegiatan inkubasi bisnis bagi 100 Top UMKM binaan Kementerian Kominfo yang secara intensif melakukan pendampingan bisnis yang meliputi bidang; business model canvas (perancangan model bisnis yang sistematis), pengembangan produk, strategi digital marketing, branding dan desain produk, copywriting (penyusunan naskah iklan untuk keperluan komersial), keuangan dan non keuangan, dan lain-lain.

Progam UMKM Level Up ini diharapkan dapat bersinergi dengan baik dan mendapatkan dukungan dari kementerian atau lembaga lain serta pemerintah daerah, maupun berlangsung secara berkelanjutan dan berkesinambungan demi mewujudkan “Indonesia Terkoneksi, makin digital, makin maju”.

Cara Membuat Daftar Produk dengan Canva

Daftar produk dalam bisnis sering digunakan untuk mencatat dan mendata detail produk agar data yang disimpan tersusun dengan rapi. Untuk dapat membuat daftar produk, terdapat alternatif yaitu dengan menggunakan Canva.

Canva menyediakan template untuk memudahkan Anda dalam membuat data produk, Anda juga dapat menyusunnya dalam tabel. Namun, untuk menggunakan elemen dan template terdapat beberapa yang premium, sehingga pengguna diharuskan membayar untuk menikmati seluruh fitur yang disediakan. Anda dapat memaksimalkan fitur gratis Canva dalam menggunakannya.

Yuk simak langkah-langkah membuat daftar produk menggunakan Canva!

Cara Membuat Daftar Produk dengan Canva

  • Buka aplikasi canva melalui PC atau handphone Anda.
  • Masuk ke akun Canva Anda.

  • Untuk mulai membuat daftar produk, Anda dapat klik Create a Design pada bagian kanan atas laman Canva.

  • Anda dapat memilih ukuran layout yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan.

  • Selain itu, Anda juga dapat custom ukuran dengan cara klik Custom Size pada laman Canva Anda.

  • Masukkan ukuran yang diinginkan, mulai dari lebar, panjang, dan satuan ukurannya.

  • Opsi lainnya, Anda dapat langsung menggunakan template yang disediakan canva dengan cara ketik “Product List” atau kata kunci lainnya sesuai kebutuhan Anda pada kolom pencarian.

  • Nantinya akan muncul berbagai macam template yang disediakan oleh Canva. Pilih template yang akan Anda gunakan.

  • Setelah memilih ukuran, Anda dapat mulai mendesain daftar produk sesuai keinginan. Jika Anda ingin desain dengan menggunakan tabel, Anda dapat membuatnya dengan klik Elemen.

  • Lalu pada kolom pencarian ketik “Table“, pilih desain tabel yang Anda inginkan.

  • Setelah selesai, Anda dapat menyimpan desain Anda dengan klik Share di bagian kanan atas layar.

  • Pilih Download.

  • Pilih tipe file, kualitas atau resolusi, halaman yang dipilih, setelah itu klik Download.

Nah, itulah langkah-langkah mendesain daftar produk menggunakan Canva. Mudah bukan? Selamat mencoba!

Bagaimana Cara Mengoptimalkan Social Commerce untuk Meningkatkan Penjualan?

Social commerce saat ini menjadi salah satu platform andalan masyarakat untuk berbelanja. Social commerce menjadi pilihan yang tepat bagi para pedagang untuk memasarkan produknya secara online.

Sekecil apapun bisnisnya, akan lebih baik jika merambah ke pasar digital karena konsumen di era digital saat ini cenderung lebih memilih belanja online daripada belanja offline yang dianggapnya lebih efektif dan efisien dari segi apapun, terutama waktu. Terlebih, situasi pandemi yang telah membatasi mobilitas masyarakat membuat masyarakat semakin mengandalkan belanja online sekaligus mendorong UMKM untuk beradaptasi dengan platform digital.

Berbagai kategori mulai dari fashion, home and living, beauty and care, electronic, hingga food and beverage sekalipun bisa memperluas pasarnya di platform digital. Namun, pedagang yang ingin merambah ke pasar digital perlu memperhatikan platform mana yang tepat untuk produknya.

Pemilihan yang tepat ini tentunya perlu mempertimbangkan berbagai aspek dengan tujuan agar pedagang dapat mengoptimalkan platform tersebut untuk memperluas pemasarannya sekaligus meningkatkan penjualan. Selain mengenali karakter konsumen dari produk, Anda juga perlu mempertimbangkan karakter dari masing-masing platform yang akan dipilih apakah cocok untuk karakter konsumen produk Anda atau tidak. Simak tips pemilihan social social commerce berikut.

Tips Memilih Media Sosial sebagai Social Commerce yang tepat

  • Tentukan target konsumen Anda

Bukan hanya sebelum merambah ke pasar digital, bahkan target konsumen sudah harus ditentukan sejak awal pada saat Anda merencanakan bisnis yang akan Anda jalankan.

Menentukan pasar dan target konsumen serta mengenali karakter dan preferensi target konsumen menjadi hal yang sangat penting karena hal tersebut akan menjadi dasar penentuan strategi pemasaran ke depannya, termasuk menjadi salah satu faktor pertimbangan dalam memilih platform social commerce yang tepat untuk memperluas pasar dan penjualan.

  • Kenali karakter pengguna setiap media sosial

Dalam memilih media sosial sebagai platform penjualan online, Anda perlu mempertimbangkan pengguna dari setiap media sosial. Pilihlah media sosial yang penggunanya sesuai dengan target konsumen untuk produk Anda, baik itu kesesuaian usia, jenis kelamin, profesi, demografi, preferensi, dan lain sebagainya.

Sebagai contoh, Instagram didominasi oleh pengguna dibawah 35 tahun dan memiliki fokus pada konten berbentuk foto atau video. Maka dari itu Instagram cocok untuk bisnis dengan kategori produk yang membutuhkan penekanan pada visual seperti produk kecantikan atau pakaian.

  • Pilih platform yang sesuai dengan jenis bisnis Anda

Lihat kecocokan platform yang akan dipilih dengan jenis bisnis Anda. Tentunya semua jenis bisnis dapat merambah ke pasar digital, tetapi dengan melihat kesesuaian jenis bisnis dengan platform digital yang dipilih akan membantu anda memfokuskan kegiatan dan strategi pemasaran. Misalnya produk Anda membutuhkan penekanan visual, maka Anda dapat lebih mengoptimalkan penggunaan Instagram dan Tiktok.

Merambah pasar digital berarti memperluas target konsumen potensial Anda. Melalui platform yang dipilih, Anda dapat menjangkau lebih banyak calon konsumen, berinteraksi secara langsung dengan mereka, dan mempersuasi mereka melalui konten yang Anda sajikan. Setelah memilih platform mana yang tepat, Anda perlu menentukan strategi untuk dapat mengoptimalkan platform tersebut.

Strategi Mengoptimalkan Social Commerce untuk Meningkatkan Penjualan

  • Mengunggah konten secara berkala

Buat konsumen Anda selalu terhubung dengan produk Anda melalui konten yang diunggah. Konten bisa berupa produk/katalog baru atau sekedar konten interaktif dengan konsumen Anda.

Jika Anda mengunggah konten, tentunya konten akan muncul di halaman media sosial konsumen dan membuat konsumen selalu mengingat brand Anda. Anda dapat membuat konten kreatif dalam bentuk foto, video, atau bahkan dalam bentuk teks.

  • Perhatikan kualitas konten yang diunggah

Jika platform yang Anda gunakan mengutamakan visual seperti Instagram, maka Anda perlu memperhatikan kualitas foto atau video yang dibagikan. Jangan sampai membagikan konten dengan resolusi rendah yang akan membuat citra produk Anda menurun.

  • Responsif dan Interaktif

Pelayanan Admin yang mengelola platform online akan turut mempengaruhi keputusan pembelian konsumen. Salah satu kemudahan yang ditawarkan social commerce adalah dimana brand dapat berinteraksi langsung dengan konsumennya, baik melalui kolom komentar atau fitur direct message.

Maka dari itu, penting untuk memberikan pelayanan yang ramah dan responsif kepada konsumen yang mengajukan pertanyaan atau mengadukan keluhan.

  • Mengikuti tren yang sedang naik

Mengikuti tren akan membantu Anda dalam membuat konten yang menarik. Orang cenderung ingin tahu apa yang sedang menjadi tren saat itu, dengan membuat konten sesuai tren akan mendorong konten Anda untuk menjangkau lebih banyak audiens.