Gaet 3 Juta Pengguna di Indonesia, Baidu Akan Lokalkan Produk Antivirus Tahun Depan

Melalui acara media yang diadakan hari ini di Jakarta, raksasa teknologi asal Cina, Baidu, umumkan prestasi mereka yang telah menembus angka tiga juta pengguna di Indonesia. Melalui lini produk PC Optimization and Security yang diluncurkan Februari awal tahun 2013 ini, Baidu terbilang sukses menjaring pengguna PC di seluruh wilayah Indonesia.

“Baidu akan terus mengembangkan produk yang sesuai dengan kebutuhan unik dari para pengguna kami di Indonesia”, kata Managing Director Baidu Indonesia Bob Bao. “Kami akan berusaha memastikan bahwa semua orang memiliki akses  sesuai dengan kebutuhan mereka dan mendapatkan tools yang dapat melindungi dan mempercepat kinerja PC”, imbuhnya lebih lanjut.

Melihat respon yang luar biasa dari pasar di Indonesia, Baidu mengaku akan fokus untuk melokalkan beberapa produknya berupa dukungan untuk bahasa Indonesia untuk lebih menjangkau para pengguna PC di seluruh penjuru Indonesia. Inisiatif untuk pelokalan layanan-layanan Baidu akan mulai dilaksanakan tahun depan.

Baidu sendiri mulai aktif beraktivitas di Indonesia sejak akhir tahun 2012 lalu, dan sekarang sudah meluncurkan beberapa produk seperti Baidu Browser, Hao123, PC Faster dan Baidu Antivirus. PCFaster sendiri adalah perangkat lunak untuk PC desktop yang bertujuan untuk melindungi sekaligus mengoptimasi kinerja komputer agar bisa berjalan lebih cepat mengolah informasi. Aplikasi ini tersedia dalam bahasa Inggris, Thailand dan Portugis.

 

About Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net. Contact me : rama@dailysocial.net

Leave a Reply

Your email address will not be published.