BlackBerry 10 Sudah Didaftarkan Sertifikasi Ditjen SDPPI

Kami memperoleh tip dari InPonsel bahwa unit BlackBerry 10 sudah didaftarkan untuk sertifikasi di situs Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika – Kementerian Komunikasi dan Informatika. Beberapa di antara sertifikasi tersebut sudah berstatus SP2 Sertifikat, artinya sebentar lagi sudah siap untuk dicetak.

Nama generik yang terdaftar di situ adalah “BlackBerry 10 – STL100-1 – RFG81UW” dan berasal dari pabrik Research In Motion (RIM) di Meksiko dan Kanada. Belum jelas apakah versi yang didaftarkan ini adalah versi dengan layar sentuh penuh ataukah hybrid. Hari ini kami memperoleh bocoran bahwa BlackBerry L-Series dengan layar sentuh penuh akan dinamai BlackBerry Z10.

BlackBerry 10 adalah platform terbaru BlackBerry yang menjanjikan performa yang tidak kalah dengan Android ataupun iOS. Perkenalan BlackBerry 10 akan dilakukan tanggal 30 Januari mendatang, di mana kemungkinan besar produknya akan tersedia di pasaran Indonesia mulai bulan Maret 2013.

0 thoughts on “BlackBerry 10 Sudah Didaftarkan Sertifikasi Ditjen SDPPI

Leave a Reply

Your email address will not be published.