BREAKING NEWS: Yahoo! Akuisisi Koprol

Akhirnya berita yang ditunggu-tunggu tentang masa depan Koprol dateng juga, sekitar jam setengah duabelas siang, kabar dari twitterverse mengumumkan bahwa Koprol kini diakuisisi oleh Yahoo!

Yup! Dari rilis berita di 4-traders.com menyebutkan bahwa Koprol kini akan mengembangkan jangkauan Yahoo! diranah social, mobile serta penawaran di tingkat lokal, dan tentu saja di layanan berbasis lokasi, serta jangkauan di komunitas dan pengalaman mobile yang kini menjadi sangat penting pada perkembangan berbagai layanan mobile berbasis internet.

Pengumuman akuisisi ini juga bertepatan dengan peluncuran layanan Koprol untuk para pengguna BlackBerry yang bisa di download di link ini.

Diskusi tentang Koprol memang gak ada habisnya, sebagai salah satu aplikasi lokal yang diharapkan bisa memberikan berbagai layanan hebat serta menjadi salah satu aplikasi social network yang cukup populer di Indonesia, dengan akuisisi ini bisa jadi, berbagai pertanyaan tentang Koprol, seperti kapan mereka akan mengembangkan layanan lokasi yang lebih menggigit, apakah mereka akan membuka API dan berbagai pertanyaan lain mungkin akan segera terjawab.

Berita akuisisi ini memang belum bisa memberikan gambaran detail, selain peluncuran aplikasi BlackBerry yang menjelaskan tentang penetrasi Koprol (dan Yahoo!) atas perangkat mobile, tapi untuk berbagai fitur lain, sepertinya kita mesti menunggu rilis-rilis lainnya. Untuk sementara, kita mungkin baru bisa melihat gambaran, bahwa Yahoo! menjadi semakin lokal dan memperluas jangkauan mereka atas pengguna user di sini, sedangkan Koprol tentu akan bisa mengembangkan berbagai fitur dan layanan mereka setelah akuisisi oleh perusahaan Global ini.

Selamat untuk tim Koprol, untuk berita selanjutnya, nantikan liputan lebih lengkapnya di DailySocial, untuk sementaraΒ  boleh donk saya mengajukan pertanyaan sama anda para pembaca DailySocial, ada yang tau berapa harga akuisi Koprol ini? πŸ˜€

Picture courtesy of @aulia and Thanks to @rajasa for the live tweet from Koprol Press Conference.

22 thoughts on “BREAKING NEWS: Yahoo! Akuisisi Koprol

  1. selamat ya utk koprol.semakin banyak uang skrg n pastinya perkembangan koprol akan semakin lebih baik.berdasarkan techcrunch seh harganya dibawah $100 juta dollar.tapi ya kurang tau jg berapa yg benarnya.yg pasti mah koprol udah kaya skrg. πŸ™‚

  2. “ada yang tau berapa harga akuisi Koprol ini?”
    Ah, masa sih Dailysocial ga punya bocoran dari intel2nya? πŸ˜€

    Btw, selamat buat Koprol!
    Smoga makin maju & bisa menjadi pelecut start-up2 yg lain.
    (pelecut apaan sih?)

  3. Selamat ! Dengan amunisi yang semakin banyak bisa bergaya koprol bulat sempurna dan menguasai tempat-tempat disetiap sudut Indonesia. Jangan mau kalah sama Foursquare !

  4. hahaha.. gw udah tanyain kok, dan gw rekan di video. Lihat jawabannya di DS besok ya πŸ™‚

  5. sebenernya API platform udah selesai, tinggal dokumentasinya yang belum rapi.

  6. Imagine my surprise pas mereka open the veil and i see Yahoo! all over it. πŸ˜€

Leave a Reply

Your email address will not be published.