Membuat Blog dengan Blogger

[Panduan Pemula] Cara Menambahkan User Admin ke Blogspot

Menambahkan user baru sebagai admin merupakan fitur dasar yang bisa dijumpai di banyak platform blog termasuk Blogger.com atau blogspot. Perbedaannya terletak pada step-stepnya dan juga alur prosesnya.

Di blogspot, Anda hanya butuh alamat email aktif untuk bisa menambahkan user admin baru. Seperti apa, mari kita coba.

  • Login ke dashboard blog Anda seperti biasa, kemudian klik Settings – Basic.
  • Di menu Basic, temukan opsi Blog Authors lalu klik +Add authors.

  • Kemudian masukkan alamat email yang akan dijadikan user admin baru dan klik Invite Authors.

  • Setelah itu, tugas Anda hanya menunggu konfirmasi dari email bersangkutan.
  • Sementara itu, di sisi pemilik email atau user yang ditambahkan, yang bersangkutan akan mendapati sebuah email baru dengan rincian sebagai berikut. Yang harus dilakukan adalah mengklik tombol Accept Invitation.

  • Berikutnya di halaman baru, klik tombol dengan label yang sama, Terima Undangan/Accept Invitation.

  • Kembali ke Anda. Setelah undangan diterima oleh pemilik email, maka sekarang Anda sudah dapat melihat email tersebut di dalam panel Settings – Basic.
  • Klik tombol opsi kemudian klik Admin. Maka, sekarang user tersebut sudah dijadikan sebagai admin di blog Anda.

Selesai, Anda sudah berhasil menambahkan user admin baru di blogspot. Semoga tutorial ini mudah dipahami.

Leave a Reply

Your email address will not be published.