Peluang bisnis online memang tengah digemari oleh banyak orang, selain mudah dilakukan, hasil yang menguntungkan sering menjadi alasan orang untuk bisnis secara online. Salah satu langkah untuk memulai bisnis tersebut bisa dilakukan dengan menjadi dropshipper, ini dia cara menjadi dropship Tokopedia bagi anda yang ingin mencobanya.
Panduan Menjadi Dropship Tokopedia
Bagi anda yang masih asing dengan istilah dropship, dropshipper sendiri adalah profesi jualan dimana yang barang anda jualkan tidak berada di tangan anda melainkan di tangan suplier dan anda memiliki tugas untuk memasarkan produk tersebut, bisa dibilang menjadi dropship ini mudah dan susah juga karena anda tidak perlu pusing akan pengelolaan stok dan hanya memikirkan pemasaran.
Berikut ini langkah-langkah untuk menjadi dropshipper di Tokopedia yang bisa anda ikuti:
- Kunjungi situs Tokopedia atau download aplikasinya.
- Bukalah akun anda di Tokopedia dan isilah data lengkap anda
- Pilihlah produk yang anda ingin jual, usahakan anda mengetahui detail mengenai produk sehingga anda tidak kesusahan ketika pembeli bertanya mengenai produk yang anda jualkan.
- Pilihlah Supplier yang bisa dipercaya, dalam melakukan step ini, anda harus teliti melihat ulasan dan testimoni dari para pembeli yang positif.
- Anda bisa langsung memasarkan produk anda secara online maupun offline.
- Pesan Produk di Tokopedia dengan Menggunakan Alamat lain yang berupa alamat buyer anda. Selesai.
Apabila anda ingin melakukan bisnis secara online, pemasaran produk dengan menggunakan sosial media seperti Instagram maupun Twitter bisa anda lakukan secara teratur, anda juga bisa menggunakan fitur promosi yang ada di masing-masing marketplace. Selamat Berjualan!