Cara Menon-aktifkan Aplikasi Bawaan di Android dengan Clean Master

Ada banyak cara menon-aktifkan atau disable aplikasi bawaan (bloatware) di perangkat Android. Cara yang paling mudah adalah dengan mengakses panel pengaturan aplikasi dan menon-aktifkannya satu per satu dari sana. Tapi, bagi sebagian orang cara ini relatif ribet.

Untungnya kini ada banyak piranti lunak pengelola aplikasi yang memudahkan penon-aktifan aplikasi bawaan. Salah satunya adalah Clean Master yang melengkapi fitur penghapus cachenya dengan kemampuan tersebut.

  • Unduh dan install dahulu aplikasi Clean Master jika Anda belum mempunyainya. Jika sudah langsung jalankan saja seperti biasanya.
Screenshot_2016-05-10-17-43-46
Menu utama aplikasi Clean Master Android
  • Di interface utama, Anda akan menjumpai empat menu yaitu Junk files, Phone Boost, Antivitus dan App Manager. Langkah Anda berikutya adalah memilih menu terakhir, App Manager.
  • Di menu App Manager akan ada beberapa menu tab, secara default Anda akan langsung dihantarkan ke menu Uninstall. Jangan berpindah, cukup geser layar ke bawah sampai Anda jumpai salah satu pilihan berlabel Pre-Installed Apps. Tap menu tersebut untuk melihat isi lebih lanjut.
  • Di sana Anda akan jumpai sederet aplikasi bawaan smartphone Anda, tap tombol Disable untuk menonaktifkan aplikasi bersangkutan.
Screenshot_2016-05-10-17-43-59
daftar aplikasi unduhan yang terpasang di perangkat
  • Terakhir tap lagi tombol Disable seperti yang diperintahkan.

 

Screenshot_2016-05-10-17-44-51
Langkah terakhir untuk menon-aktifkan aplikasi bawaan di Android

Sumber gambar header YouTube.