Compass Ajak Penggiat Startup di Indonesia Berpartisipasi dalam Survei Ekosistem Startup Global 2015

2015 Startup Ecosystem Report / Compass

Tiga tahun yang lalu, Compass yang berbasis di Silicon Valley membuat laporan tentang Ekosistem Startup  (Startup Ecosystem Report) 2012. Tahun ini mereka akan membuat laporan serupa dan mengajak penggiat startup di Indonesia, untuk pertama kalinya, berpartisipasi. Cukup meluangkan 10 menit untuk merepresentasikan kondisi ekosistem startup di Indonesia dengan mengakses http://startup-ecosystem.compass.co/.

Laporan Ekosistem Startup 2015 yang sedang disusun akan menyediakan ranking terhadap 20 ekosistem startup terbaik di dunia dan bagaimana cara untuk meningkatkan setiap ekosistem. Ini adalah salah satu cara bagi ekosistem startup di Indonesia untuk membuktikan bahwa ekosistem yang kita miliki dapat bersaing dengan negara lain, menarik perhatian global untuk komunitas kewirausahaan, membuat ekosistem semakin terbuka untuk investor, dan harapannya menyediakan insight yang lebih baik bagi regulator.

Silakan bagikan survei online ini dan bersama menjadikan Indonesia termasuk dalam ekosistem startup terbaik di dunia.


Disclosure: DailySocial adalah media partner Compass’ 2015 Startup Ecosystem Report

Leave a Reply

Your email address will not be published.