Smartphone Andy Rubin, Essential Phone Molor dari Jadwal

Bermodalkan nama besar Andy Rubin, Essential phone langsung menjadi pusat perhatian publik dunia kala memplokamirkan diri sebagai penantang brand-brand kenamaan dunia. Mengemas spesifikasi gahar, seperti Snapdragon 835, RAM 4GB dan konfigurasi kamera yang tinggi, Essential phone mengemban ekspektasi tinggi. Sayangnya, tim di balik Essential sepertinya gagal memenuhi apa yang mereka janjikan.

Ketika memperkenalkan smartphone perdanananya, Andy Rubin sesumbar akan langsung mengirimkan perangkat paling lambat 30 hari setelah diumumkan. Tapi sebulan berlalu, tak satupun unit perangkat yang sampai ke tangan retailer apalagi konsumen. Padahal Sprint sudah membuka pre-order untuk kawasan Amerika Serikat tak lama setelah hadir di atas panggung. Tetapi apa mau dikata, Essential Phone tampaknya belum benar-benar siap.

AndroidPolice dalam salah satu tulisannya juga mengklaim telah mencoba menanyakan perihal keterlambatan ini, tetapi belum memperoleh jawaban dari Essential Products. Hal yang sama juga dialami oleh CNET dan Business Insider. Bungkamnya Essential Products menimbulkan berbagai spekulasi, salah satunya seperti yang pernah dialami sejumlah pabrikan, kemungkinan besar mereka mengalami masalah dalam proses perakitan, atau mari berprasangka baik, mungkin saja mereka sedang melakukan peningkatan fitur sehingga Essential Phone akan memulai debut dengan sempurna.

essential-phone4-768x768

Smartphone Essential Phone menawarkan desain layar apik edge-to-edge keren yang diperkuat oleh lapisan Gorilla Glass 5 di bagian terluar. Teknologi piranti lunaknya juga mutakhir, ada fitur virtual asisten yang akan membantu mempermudah tugas-tugas harian pemiliknya. Smartphone juga mengemas konfigurasi kamera yang hanya ada di smarthone kelas atas, seperti sensor ganda 13MP di belakang dan kamera 8MP di depan. Tapi di samping itu, Essential Phone juga mengusung konsep modular dengan fungsi kamera panomara 360 derajat.

Sumber berita AndroidPolice.