Aplikasi pengelola foto, Flickr, per awal Maret ini merilis aplikasi khusus yang berjalan di atas platform Windows 7 dan Windows Phone 7. Di bulan Januari memang pihak Yahoo! sudah mulai menerbitkan sneak peak tentang seperti apakah aplikasi ini akan dibuat dan per Maret ini aplikasi untuk kedua platform tersebut resmi diluncurkan.
Meskipun disebutkan untuk Windows 7, saya yakin bahwa aplikasi ini dioptimalisasi untuk Windows 7 Slate yang diaplikasikan untuk tablet. Sebelumnya aplikasi Flickr sudah tersedia di platform yang lain, macam iOS, Android, ataupun BlackBerry.
Hal apa sayang yang ditawarkan oleh aplikasi ini? Dikutip dari blog Flickr Indonesia, berikut adalah hal yang ditawarkan oleh aplikasi Flickr, khususnya untuk kedua platform tersebut:
- Fungsi swipe untuk melihat secara panoramik semua aktivitas Anda, upload yang terakhir dari kontak-kontak Anda dan juga semua foto-foto terbaru Anda yang di upload.
- Tampilan ber-resolusi tinggi yang di optimalisasi. Anda tinggal men tap foto untuk melihatnya dengan tampilan light box layar-penuh dan men zoom-in untuk memperbesar dan melihat foto secara detail. Anda pun dapat melihat foto-foto tersebut dalam resolusi orisinilnya, langsung dari perangkat Anda.
- Pada perangkat Windows 7 Slate, kami memperkenalkan “Context View”, sebuah cara baru untuk mendapatkan cerita dibalik sebuah foto dengan konten yang relevan. Zoom-out dari foto tersebut pada tampilan lightbox lalu Anda bisa mendapatkan informasi-informasi lainnya seperti foto-foto lainnya pada set, grup, kontak atau teman-teman yang sedang ada disekitar.
- Kemampuan menampilkan foto-foto secara interaktif berdasarkan geo-location dibuat kelihatan seperti map dengan tampilan layar-penuh. Juga tampilan “nearby geo-tagged photos” dari komunitas pengguna Flickr pada map dengan tampilan yang sedikit berbeda dari tampilan keseluruhan.
- Membuat aktifitas berbagi foto menjadi lebih mudah, karena bisa dilakukan langsung dari perangkat mobile Anda ke Flickr dan juga dari Facebook, Twitter dan email.
Di Indonesia sendiri nampaknya perangkat yang mendukung platform tersebut, terutama Windows Phone 7, belum masuk secara bebas, tapi dalam waktu dekat diprediksikan bakal ada satu atau dua vendor yang memasukkannya, apalagi setelah Nokia sebagai produsen ponsel terbesar di dunia memutuskan untuk juga menggunakan Windows Phone 7 sebagai platform utamanya. Anda yang sudah perangkatnya bisa langsung mengunduh melalui situs berikut. Pastikan aplikasi Zune sudah terinstalasi di komputer Anda.