Forza Horizon 5 mungkin menjadi game balap yang paling ditunggu-tunggu tahun ini. Apalagi Microsoft dan pengembang Playground Games menjanjikan banyak peningkatan terhadap seri terbarunya ini, mulai dari pilihan mobil baru, modifikasi, suara mobil yang lebih realistis, dan tentunya map baru yang lebih luas.
Sebelumnya, Playground Games sudah mengumumkan bahwa map Mexico di Forza Horizon 5 ini akan 1,5 kali lebih besar dari map Inggris yang mereka buat untuk Forza Horizon 4. Setelah beberapa bulan tanpa informasi baru, Playground Games akhirnya menunjukkan secara penuh map dari Forza Horizon 5.
Lewat postingan di akun Twitter-nya, Forza Horizon 5 menunjukkan map yang memang terasa lebih luas daripada instalasi sebelumnya. Dan terlihat dari warna dalam map tersebut, akan ada berbagai macam lingkungan geografis yang berbeda-beda pada map tersebut.
Where we driving? pic.twitter.com/25SwmHH6v2
— Forza Horizon (@ForzaHorizon) August 9, 2021
Pada bagian barat map yang didominasi oleh padang gurun pasir luas mungkin akan cocok bagi para pecinta reli dakar. Di sebelah timur gurun tersebut terdapat gunung api La Gran Caldera yang menjadi daya tarik utama dalam konten marketing Forza Horizon 5.
Menuju bagian selatan maka para pemain dapat menemukan jalan tol yang membelah map dari barat ke timur. Jalan tol ini akan menjadi tempat yang cocok bagi para pemain yang ingin memacu mobil-mobil supernya tanpa perlu takut adanya tikungan tajam. Jalan tol ini juga disebut sebagai yang terpanjang di sejarah Forza Horizon.
Sayangnya, meskipun punya banyak jalan panjang dengan belokan cukup sedikit map dari Forza Horizon 5 ini hampir tidak memiliki kota yang luas. Satu-satunya kota besar yang ada tentunya Guanajuato yang ada di bagian utara. Namun dari yang terlihat di map, kota tersebut juga tidak sebesar kota Edinburgh di Forza Horizon 4.
Memang ada beberapa kota kecil yang tersebar di sekitar map. Namun jalanannya sepertinya tidak akan signifikan bila nantinya akan digunakan untuk balapan perkotaan. Sehingga sepertinya tidak akan ada balapan melewati jalanan sempit dengan belokan-belokan tajam nantinya.
Beberapa lokasi menarik lainnya dalam map tersebut antara lain stadion El Estadio Horizon yang berada di antara gunung dan kota Guanajuato. Bandara Aerodromo En La Selva di ujung barat daya map. Dan tentunya hutan tropis di bagian utara dan selatan map yang juga akan dipenuhi dengan reruntuhan yang nanti bisa dieksplorasi para pemain.
Forza Horizon 5 akan dirilis 3 bulan lagi yaitu pada 9 November mendatang untuk PC, Xbox One, dan juga Xbox Series X|S.