Melanjutkan edisi game terbaru minggu lalu, kali ini redaksi Dailysocial Lifestyle ingin menyajikan 5 game-game pendatang baru yang tak kalah keren. Beberapa judul yang paling ditunggu, misalnya Final Fantasy IX dan Ys Chronicles II. Selain itu tentu akan ada sejumlah pilihan judul game lainnya yang tak kalah menggoda.
Langsung saja, ayo kita simak apa saja game terbaru minggu ini.
Alto’s Adventure
Bagi penggila game endless runner, Alto’s Adventure adalah sebuah kado Valentine yang paling indah, mungkin lebih wah dari hadiah yang diberi sang pujaan hati. Game yang menghadirkan karakter Alto sebagai pemain snowboarding ini mengajak sobat menjelajah pegunungan salju yang tenang tapi menjebak. Menjebak dalam artian, di balik suasananya yang tenang ada tantangan yang harus dilewati.
Power Hover
Bermodalkan hoverboard, Anda akan diajak menjelajah sekian banyak dunia yang penuh tantangan. Misinya adalah mengumpulkan sebanyak mungkin baterai sebagai sumber tenaga kotamu yang kehilangan daya. Di setiap levelnya ada tantangan yang harus diselesaikan, setelah itu jangan berharap tugas Anda selesai, karena ada puluhan level lainnya yang menanti.
Ys Chronicles II
https://www.youtube.com/watch?v=8HWyXsd3jQ0
Setelah menyelesaikan petualangan hebat dan berhasil mengalahkan Dark Fakt di Ys Chronicles sekuel pertama, perjalanan Anda sebagai Adol berlanjut di seri ini. Tugas Anda pun semakin berat, karena selain melanjutkan misi pencarian Dewi YS, Anda juga bakal dihadapkan pada hadangan musuh-musuh yang tangguh.
FINAL FANTASY IX for Android
Bagi sobat yang sudah menghabiskan banyak waktu menunggu game FINAL FANTASY IX untuk mobile, ini adalah waktunya untuk mulai beraksi pertempuan virtual yang sesungguhnya. Selain fitur baru, game ini juga menyuguhkan peningkatan di sisi visual serta pilihan untuk menghilangkan pertempuran random.
Tower in the Sky
Bermain RPG yang rumit terkadang menghadirkan rasa kesal dan membosankan, apalagi jika perangkat yang digunakan tak cukup mumpuni. Nah, game Android terbaru Tower in the Sky ini mungkin bisa jadi pengobat rasa kesal sobat. Game ini memiliki karakter berbeda yang masing-masing punya kelebihan dan senjata rahasia. Tetapi tentu jangan berharap banyak dengan grafis yang disuguhkan.
Sumber gambar header Droid-life.