Grivy Segera Luncurkan Konsep Lelang untuk Memperoleh “Best Deal”

Aktivitas santai seperti sekedar melepaskan penat di bar, menikmati hidangan fusion di restoran, berbelanja, atau berlibur menjadi kebutuhan tersendiri di tengah kesibukan sehari-hari. Untuk keperluan leisure itu berbagai informasi mudah ditemukan di Internet, termasuk mencari harga terbaik. Nah, bagaimana jika ada situs yang menyediakan paket aktivitas santai tadi dengan proses lelang? Grivy merupakan startup yang dalam waktu dekat akan menawarkan konsep unik tersebut. Nantinya pengguna bisa mengikuti lelang untuk paket dengan membuka harga mulai Rp 10 ribu.

Saat ini Grivy tengah menyiapkan sebuah platform lelang untuk pemesanan hotel, restoran, spa, dan kegiatan santai waktu luang. Konsep partisipasi lelang tersebut, menurut Founder dan Direktur Grivy Jan Oudeman, akan menyenangkan bagi pengguna sebab terdapat sisi kompetisinya. Pemenang lelang seperti ini adalah yang menawar dengan harga tertinggi.

Aturan main yang diberlakukan nantinya cukup sederhana. Pengguna dapat memilih paket lelang yang akan ditawarkan. Kategori yang akan disediakan cukup beragam Restoran, Beauty&Spa, Shopping, Kids& Fun, Leisure &Activities, Health & Fitness, dan Gateways. Grivy akan membantu pengguna menemukan harga terbaik dari merchant melalui mekanisme lelang.

“Kami membiarkan pengguna memutuskan harga untuk lelang Grivy dimulai mulai Rp 10 ribu  atau $1. Setiap lelang, penawar tertinggi yang akan menang. Pemenang pun bisa langsung melakukan pemesanan tempat di platform yang telah tersedia,” ujar Jan menceritakan tentang rencana program lelangnya.

Saat ini platform lelang Grivy masih dipersiapkan dan diuji coba pada kalangan terbatas. Rencananya dalam beberapa minggu ke depan platform lelang akan diluncurkan. Selanjutnya Grivy juga akan meluncurkan aplikasi mobile untuk memudahkan pengguna mengikuti promo lelang kapan saja dan di mana saja.

“Kami akan meluncurkan aplikasi mobile untuk Android, BlackBerry dan iOS. Kami sedang dalam tahap akhir pengujian dan hasilnya terlihat menjanjikan. Jadi pengguna bisa menemukan promo kapan saja dan di mana saja sesuai melalui  ponsel pintar atau tablet mereka,“ begitu kata Jan terkait persiapannya meluncurkan aplikasi mobile. Ia lebih lanjut mengatakan bagi pengguna yang tidak memiliki ponsel pintar tetap dapat berpartisipasi dengan memanfaatkan platform mobile web yang disediakan Grivy.

Indonesia diakui Jan merupakan fokus utama Grivy untuk meluncurkan platform leisure activity dan lelang. Jan mengatakan, “Kami baru saja memasuki di Jakarta dan Bali. Tujuan kami adalah untuk menjadi situs lelang rekreasi terbesar di Asia Tenggara. Menjadi Ebay baru untuk layanan rekreasi. Alasan umum kami pilih  Indonesia, karena kami percaya memiliki potensi tertinggi sekitar delapan hingga sembilan juta orang kelas menengah setiap tahun menurut BCG.”

Platform Grivy rencananya tidak hanya disediakan untuk Indonesia saja, tetapi juga pasar Asia Tenggara.”Kami memiliki teknologi dan sumber daya untuk dapat scale up dengan cepat di wilayah ini (Asia Tenggara),” ujarnya tentang rencana dua-tiga tahun ke depan.

Terkait pertumbuhan, Jan tidak membuka secara pasti jumlah tepatnya pengguna Grivy. Ia hanya mengungkap perkembangan traffic online Grivy tumbuh dua kali lipat setiap bulannya. Selanjutnya Grivy telah memiliki sekitar 130 ribu pelanggan newsletter via email dan total keseluruhan follower 200 ribu di Facebook, Twitter, dan Google+.

Ia sangat optimis dengan revenue yang akan dihasilkan Grivy. Berdasarkan pengukurannya, potensi pasar untuk Asia Tenggara mencapai $100 juta.

Sementara ini Grivy baru menyediakan promo diskon restoran di area Jakarta dan Bali. Tersedia pula promosi kartu kredit dari bank dalam negeri. Grivy juga bekerja sebagai mesin agregator promo dan menyediakan platform reservasi.

[Foto: Dok. Grivy]

Leave a Reply

Your email address will not be published.