hp-umumkan-laptop-gaming-omen-15-dengan-prosesor-amd

HP Umumkan Laptop Gaming OMEN 15 dengan Prosesor AMD

HP telah memperbarui laptop gaming OMEN 15 dengan desain dan spesifikasi baru. Di mana untuk pertama kalinya, laptop gaming OMEN tersedia dalam konfigurasi AMD.

Pengguna dapat memilih OMEN 15 dengan prosesor AMD Ryzen 7 4800H atau Intel Core i7-10750H. Sementara untuk kartu grafisnya, tersedia hingga NVIDIA RTX 2070 Super Max-Q.

Untuk versi Intel, didukung konfigurasi RAM hingga 32GB DDR4-2933 dan DDR4-3200 pada model AMD. Dengan storage hingga 1TB NVMe M.2 SSD, baik dalam satu stick atau dua stick 512GB dengan konfigruasi RAID 0.

hp-umumkan-laptop-gaming-omen-15-dengan-prosesor-amd-1

Dari sisi desain, OMEN 15 tampil lebih simpel dan punya logo baru berbentuk berlian berwarna biru dengan gradasi hijau. Selain itu, laptop ini dibalut dalam dua warna, mica silver dan shadow black dengan opsional RGB backlight per tombol.

Dalam desain baru ini, HP juga meningkatkan desain termal dengan sensor IR thermopile untuk memonitor suhu. Serta, memiliki ventilasi yang lebih besar dan kipas 12V dengan ventilasi tiga sisi untuk mendinginkan prosesor.

hp-umumkan-laptop-gaming-omen-15-dengan-prosesor-amd-2

Layarnya sendiri membentang 15,6 inci dengan engsel yang bisa diputar 180 derajat. Menurut HP, engsel baru ini dimaksudkan untuk memposisikan kembali OMEN sebagai PC multifungsi. Jadi, selain dirancang buat gaming juga andal buat bekerja.

Layar 15,6 inci OMEN 15 tersedia dalam konfigurasi panel IPS LCD FHD, IPS LCD FHD 144Hz, dan FHD IPS LCD 300Hz. Serta, IPS LCD UHD 120Hz atau OLED dengan NVIDIA G-SYNC pada konfigurasi tertentu.

Untuk daya tahan baterainya, HP mengkalim dapat bertahan 12,5 jam untuk tugas-tugas non-gaming. Soal harga, HP OMEN 15 yang baru ini tersedia mulai US$999 atau sekitar Rp14 jutaan.

Sumber: GSMArena