Di tahun 2015 ini Huawei menggebrak pasar gadget dengan memperkenalkan smartband terbaru yang diklaim merupakan perangkat wearable pertama yang mendukung teknologi LTE. Tak hanya itu, smartband Huawei ini juga selangkah lebih maju dengan teknologi 4.5G, teknologi data yang berada di antara 4G dan 5G.
Smartband Huawei 4.5G ini merupakan perangkat wearable kedua setelah pada tahun lalu Huawei juga sudah merilis perangkat yang sama bernama TalkBand B1. Dan seperti di varian pertama, smartband terbaru Huawei pun dijejali fitur pendukung kesehatan berupa alat pencatat kebugaran dan detak jantung.
Perawakan perangkat masih membawa warisan TalkBand B1, berupa layar OLED 1,4 inci disertai beberapa fitur konektivitas seperti Bluetooth dan NFC. Anti air dan anti debu pastinya tak boleh ketinggalan serta dapat terhubung ke perangkat pintar lain seperti smart thermostats dan energy reader.
Dalam event pre-MWC yang digelar di London tersebut, Huawei juga membeberkan soal jeroan perangkatnya yang ternyata ditenagai oleh chip LTE-M buatan Neul. Sebagai penyegar ingatan Anda, Neul merupakan perusahaan yang dibeli oleh Huawei tahun lalu. Rupanya ini yang menjadi alasan pembeli Neul oleh Huawei.
Info Menarik: Mantan CEO Timex Akan Luncurkan Vector Watch, Smartwatch dengan Ketahanan Baterai 30 Hari
Teknologi data yang ditawarkan oleh smartband terbaru Huawei ini diklaim mempunyai kecepatan 100 kali lebih baik daripada 4G, dan dengan modal chip LTE-M jangkauan koneksi juga diklaim lebih luas.
Rencananya, smartband 4.5G buatan Huawei ini akan dipamerkan di ajang MWC 2015 bulan depan. Di sanalah Huawei akan membeberkan lebih lengkap perihal harga, spesifikasi dan ketersediaan smartband, atau juga soal penamaan perangkat yang menurut saya butuh sentuhan yang lebih oke.
Sumber berita Ubergizmo dan gambar header ilustrasi TalkBand B1.