Setelah beberapa rumor mengenai perangkat pertama ‘Facebook Phone’, HTC First akhirnya secara resmi diperkenalkan bersamaan dengan peluncuran Facebook Home. Jika di artikel sebelumnya kami membahas mengenai fitur-fitur Facebook Home, pada artikel ini kami akan mengulas mengenai perangkat HTC First.
Secara teknis, HTC First memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni untuk perangkat kelas menengah. HTC First memiliki layar berukuran 4,3 inchi dengan resolusi 720 piksel. Sementara untuk dapur pacunya, HTC First menggunakan prosesor berinti ganda Snapdragon 400 serta memori RAM sebesar 1 GB. Untuk kamera, perangkat ini memiliki kamera belakang dengan resolusi 5 megapiksel dan kamera depan dengan resolusi 1,3 megapiksel. HTC First juga sudah mendukung teknologi jaringan 4G. HTC First menggunakan sistem operasi Android Jelly Bean, tentunya dengan modifikasi Facebook Home.
Saat ini HTC First hanya bisa dipesan melalui pre-order bagi konsumen di Amerika Serikat dan Inggris. Konsumen di Amerika Serikat yang menggunakan operator seluler AT&T bisa membeli perangkat ini dengan harga $99 dengan skema kontrak. Sedangkan di Inggris, HTC dikabarkan bekerjasama eksklusif dengan operator seluler EE dengan harga yang belum ditentukan.
Berapa harga yang dibanderol untuk HTC First tanpa skema kontrak? Menurut situs Android Central, HTC First akan dijual dengan harga $450 tanpa skema kontrak. Menurut saya ini merupakan harga yang cukup besar untuk ponsel pintar berkategori menengah.
Belum ada kabar mengenai ketersediaan HTC First di negara-negara lain. Mengingat Indonesia cukup populer sebagai ‘negara media sosial’ dan memiliki jumlah pengguna Facebook yang sangat besar, saya perkirakan HTC First akan dijual juga di pasar Indonesia. Pastinya, simak terus Trenologi karena kami akan terus mengabarkan perkembangan terbaru mengenai perangkat ini.
Sumber: Android Central, Tech Radar.