Joint-Venture Dengan MediaCorp, BrideStory Resmi Ekspansi ke Singapura

Kevin Mintaraga, CEO Bridestory / DailySocialKami baru saja menerima berita bahwa startup marketplace vendor pernikahan, Bridestory, telah resmi menjalin kerjasama joint-venture dengan raksasa media asal Singapura, MediaCorp. Joint-venture ini dikukuhkan melalui pembentukan situs Bridestory.com.sg, meskipun sampai saat artikel ini ditulis masih diarahkan ke situs asli Bridestory.com.

Sejak didirikan pada awal 2014 silam, Bridestory saat ini telah memiliki 10 ribu vendor pernikahan yang bergabung di marketplace-nya, dan ditambah angka kunjungan bulanan yang mencapai 250 ribu. Pendiri dan CEO, Kevin Mintaraga melalui rilis resmi berkata, “Sarana media mereka yang begitu luas dapat membantu Bridestory untuk menjangkau pasar di Singapura dan negara sekitarnya.”

Hal ini juga menandai kali kedua MediaCorp menjalin kerjasama strategis dengan startup asal Indonesia, setelah beberapa bulan lalu raksasa media tersebut mengakuisisi 52% kepemilikan dari KapanLagi Networks, salah satu jaringan media online terbesar di Indonesia. Didirikan oleh Kevin Mintaraga dan Emile Etienne, Bridestory memiliki dukungan luar biasa dari barisan investor kelas atas seperti Beenos Plaza, East Ventures, Fenox Capital, Midplaza Group, Sovereign Capital, Rocket Internet Group, Skystar Capital dan Lippo Digital Ventures.

Kevin juga sempat berbagi tips di seri video DScussion mengenai bagaimana membangun marketplace niche, cara menarik investor ke startup anda, dan rencana ekspansi Bridestory.

 

About Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net. Contact me : rama@dailysocial.net

Leave a Reply

Your email address will not be published.