Keyboard Mekanik Teranyar Logitech Berwujud Ringkas dan Dilengkapi Backlight RGB

Setelah memperkenalkan G310 Atlas Dawn, Logitech kini kembali hadir dengan varian alternatif dari keyboard mekanik tersebut. Didapuk Logitech G410 Atlas Spectrum, wujudnya sepintas tampak identik; ringkas tanpa kehadiran numpad, dengan posisi kabel di sebelah kanan yang tampak tidak biasa.

Tentunya yang wajib menjadi sorotan utama dari sebuah keyboard mekanik adalah switch yang berada di balik masing-masing tuts. Di sini G410 juga menggunakan switch mekanik Romer-G yang merupakan hasil racikan Logitech sendiri. Switch ini mempunyai titik aktuasi hanya 1,5 mm, membuatnya lebih responsif daripada switch lain, paling tidak secara teori.

Dirancang untuk menunjang aktivitas atlet e-sport, G410 tidak mau membebani pengguna dengan tombol-tombol yang jarang digunakan. Ia sama sekali tak memiliki tombol makro, satu-satunya tombol ekstra adalah tombol game mode (untuk menonaktifkan tombol Windows) dan tombol untuk menyala-matikan backlight di sebelah kanan atas.

Kendati demikian, Logitech tampaknya juga paham bahwa seorang gamer juga sering mendengarkan musik. Maka dari itu, tombol F9 – F12 milik G410 juga merangkap sebagai tombol play/pause, stop, back dan forward dengan kombinasi tombol Fn.

Info menarik: Keyboard Logitech CREATE Berikan Sambutan Hangat untuk iPad Pro

Backlight milik G410 sendiri sudah mengikuti tren terkini yang sedang melanda industri peripheral, yakni memancarkan kombinasi warna dari spektrum RGB – karena itulah namanya G410 Atlas Spectrum, dan di sinilah letak perbedaan terbesar antara G310 dan G410. Pengguna bebas memilih dari 16,8 juta kombinasi warna yang tersedia. Backlight ini juga akan menyala tepat di tengah, sehingga tampilannya tetap kontras dan tidak menyilaukan.

logitech-g410-atlas-spectrum-02

Sama seperti G310, G410 juga dilengkapi dengan Arx Control yang berfungsi sebagai dudukan untuk smartphone atau tablet, mengubahnya menjadi layar kedua dengan bantuan aplikasi pendamping di Android dan iOS.

Logitech G410 Atlas Spectrum akan dijual seharga $130 di AS dan Eropa mulai Oktober ini. Entah kenapa Logitech memutuskan untuk tidak membawanya ke Asia, dan cuma menyediakan Logitech G310 yang lebih inferior tapi dihargai sama persis. Semoga Logitech berubah pikiran…

Sumber: Logitech.

Leave a Reply

Your email address will not be published.