Lokasi Paling Populer dan ‘Rangkuman’ Kejadian Penting Tahun 2012 Versi Instagram

Tahun 2012 akan segera berakhir, berbagai layanan melakukan rekap tahun 2012 dan menghadirkan momen, konten, kejadian populer di layanan mereka. Facebook, YouTube, Google, Twitter dan tidak ketinggalan Instagram.

Sebagai layanan berbagi foto populer tentu menarik melihat foto serta hal apa yang populer di layanan mereka.

Yang pertama adalah tentang lokasi, ada 100.000 foto yang dibagikan pengguna Instagram tahun 2012 dan lokasi paling populer adalah bandara Suvarnabhumi yang ada di Bangkok. Lokasi lain yang populer adalah Time Square, menara Eiffel dan Disneyland.

Berikut daftar lokasi paling populer yang di bagikan di Instagram tahun 2012.

Selain lokasi, tentu akan lebih menarik melihat foto dari kejadian penting apa yang terjadi di tahun 2012. Instagram juga menjadi tempat untuk berbagai momen penting di tahun 2012, mulai dari Olimpiade London, badai Sandy, pemilihan umum di AS sampai foto seputar hari kemerdekaan AS.

Berikut beberapa momen yang dipilih Instagram untuk mewakili kejadian penting di tahun 2012.

Instagram sendiri kini telah dimiliki Facebook, ini juga menjadi salah satu kejadian penting di dunai teknologi tahun 2012 kemarin. Instagram juga tidak luput dari kejadian tidak mengenakkan, baru-baru ini mereka mendapatkan protes dari pengguna perihal syarat dan ketentuan yang ada di layanan mereka.

Menarik untuk melihat sepak terjang Instagram tahun depan, apakah nuansa Facebook akan terasa di layanan ini atau mereka akan menghadirkan perkembangan yang lebih heboh dari tahun-tahun sebelumnya. Untuk melihat lebih lengkap daftar lokasi paling populer serta rangkuman foto dari Instagram tahun 2012, bisa cek tautan ini dan ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.