Marco Reus

Marco Reus Diangkat Menjadi Brand Ambassador HyperX

HyperX sudah cukup lama terkenal di dunia gaming sebagai penyedia perangkat (peripheral) dengan kualitas tinggi. Lini produk mereka mencakup gaming headset, keyboard, mouse, dan sebagainya yang mungkin sudah sering Anda lihat. Di dunia esports, anak perusahaan Kingston ini memiliki banyak kerja sama dengan tim besar dunia, termasuk Natus Vincere, Cloud9, dan Echo Fox. Bahkan, HyperX memiliki arena esports sendiri, yaitu HyperX Esports Arena Las Vegas.

Dalam urusan publikasi, HyperX dikenal dengan program brand ambassador yang terdiri dari beberapa influencer ataupun figur publik populer. Termasuk di dalamnya shroud, streamer Twitch yang memiliki lebih dari 5 juta subscriber, juga Post Malone, rapper Amerika Serikat yang albumnya telah meraih gelar multiplatinum. Beberapa waktu lalu, HyperX baru saja menambahkan seorang superstar sepak bola sebagai brand ambassador berikutnya. Ia dalam Marco Reus, kapten tim Borussia Dortmund.

Marco Reus - FIFA 17
Marco Reus saat menjadi bintang sampul FIFA 17 | Sumber: Amazon

Nama Marco Reus pasti sudah sangat familier di kalangan penyuka sepak bola. Tapi yang Anda mungkin belum tahu adalah bahwa pria berusia 29 tahun ini ternyata juga seorang penggemar berat game. Ia terutama menyukai seri FIFA, Call of Duty, serta NBA. Ketika EA Sports hendak merilis FIFA 17 beberapa tahun silam, mereka juga bekerja sama dengan Reus untuk menjadikannya model sampul game tersebut.

Gaming telah menjadi bagian besar dari kehidupan sehari-hari kita, mulai dari bermain di perangkat mobile saya, sampai pulang ke rumah selepas latihan dan bermain FIFA beberapa jam dengan teman-teman,” kata Reus dalam situs resmi HyperX. “Saya senang bisa bergabung dengan keluarga HyperX. Produk-produk mereka tidak hanya membuat saya tenggelam dalam permainan tapi juga membantu saya mengalahkan lawan-lawan. Saya berharap dapat memiliki kerja sama yang sukses dengan HyperX di masa depan.”

Dele Alli - HyperX
Dele Alli dari Tottenham Hotspur juga menjadi brand ambassador HyperX | Sumber: Esports News UK

Reus menjalin kontrak brand ambassador selama dua tahun dengan HyperX. Artinya, selama dua tahun ke depan Reus akan banyak sekali tampil di kampanye-kampanye pemasaran yang dibuat oleh HyperX. Reus juga akan menggunakan perangkat-perangkat HyperX ketika ia bermain game dan melakukan siaran live streaming. Beragamnya latar belakang brand ambassador ini merupakan bagian dari kampanye HyperX yang mengedepankan slogan “We’re All Gamers”.

Sementara itu, Paul Leaman, Vice President HyperX EMEA, menyatakan bahwa mereka sangat senang dapat menggaet para gaming enthusiast populer dari seluruh dunia. Ini sejalan dengan misi HyperX untuk menyediakan produk terbaik bagi segala jenis gamer. “Tujuan kami adalah memuaskan semua gamer tidak peduli apa platformnya. Baik Anda bermain di PC, console, atau mobile, HyperX punya produk untuk membantu para gamer meraih potensi terbaik mereka,” ujarnya.

Sumber: HyperX, Bundesliga