Minggu Ini, DepokMobi dan Stasion Akan Mengadakan Meetup

Di awal tahun ini, dua komunitas yang berpotensi mendongkrak perkembangan startup di Indonesia yaitu DepokMobi dan Stasion akan kembali mengadakan meetup.

DepokMobi mengadakan meetup keempat mereka dan Stasion akan mengadakan workshop sekaligus meetup. DepokMobi Meetup 4 akan diselenggarakan pada hari Kamis tanggal 19 Januari 2012, sedangkan Stasion workshop kali ini akan diselenggarakan pada hari Sabtu tanggal 21 Januari 2012.

Di meetup keempat DepokMobi kali ini akan mengusung tema ‘How to Get Rich with Apps for the Next Billions’ sedangkan meetup sekaligus workshop komunitas Stasion kali ini akan mengusung tema sebuah game engine yaitu Unity 3D. Berikut informasi lengkapnya:

DepokMobi Meetup 4

Seperti yang kami sebutkan sebelumnya, di meetup DepokMobi kali ini akan mengusung tema ‘How to Get Rich with Apps for the Next Billions’. Acara akan dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi sharing dan sesi presentasi. Pada sesi sharing akan diisi oleh Narenda Wicaksono (Developer Operation Manager at Nokia) dan Risman Adnan (Director – Developer and Platform Evangelism at Microsoft Indonesia). Sedangkan pada sesi presentasi akan diisi oleh Hoodemia, Tanoshii studio, Studio Independent, OnePlatform, BlogTemen, dan ChocoArt.

Acara ini akan diselenggarakan pada hari Kamis tanggal 19 Januari 2012, pada pukul 18.00 – 19.00 WIB yang bertempat di Cak Mamenk, Jl. Margonda Raya 468, Depok (maps). Meetup kali ini tidak dipungut biaya apapun, namun untuk konsumsi diharapkan untuk membayar sendiri-sendiri.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut. Para pembaca setia DailySocial dapat memantau akun Twitter mereka di @DepokMobi, Facebook Page DepokMobi, atau lewat tautan ini: eevent.com/depokmobi/depokmobi-meetup-4. Pendaftaran untuk peserta meetup telah ditutup, tetapi Anda bisa masuk waiting list, mungkin saja ada yang berhalangan hadir jadi slot peserta bisa diisi.

Stasion Workshop Unity 3D

Untuk workshop sekaligus meetup Stasion kali ini akan membahas sebuah game engine yaitu Unity. Pembicara pada workshop kali ini adalah Pak Bulit (game developer). Di meetup kali ini Pak Bulit akan mengisi seminar bertajuk Bisnis Game Development sekaligus mengisi workshop Game Development Unity 3D.

Workshop kali ini akan diselenggarakan pada hari Sabtu tanggal 21 Januari 2012 pada pukul 12.00 – 16.00 WIB, bertempat di Auditorium SMK 4 Malang (maps). Workshop kali ini tidak dipungut biaya apapun.

Bagi para pembaca setia DailySocial yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut dan ingin mengikuti acara ini dapat menuju ke tautan www.facebook.com/events/101770239945447.

Leave a Reply

Your email address will not be published.