MNC Grup Luncurkan Layanan Jaringan Internet Cepat Dengan MNC Play Media

Setelah Telkom Akses beberapa waktu lalu kami kabarkan tengah berencana mengembangkan jaringan internet super cepat berbasis Fiber To The Home (FTTH) untuk jutaan pengguna, Indonesia kini kedatangan lagi salah satu provider internet baru. Kali ini, grup media MNC mencoba peruntungannya lewat produk MNC Play Media. Janjinya, pelanggan akan menikmati kecepatan internet hingga lebih dari 200Mbps.

Terdengar fantastis namun inilah masa depan yang semestinya cerah di Indonesia. MNC Play Media merupakan layanan jaringan internet FTTH, dimana distribusi jaringan internet yang dilakukan bergantung pada kabel serat optik yang ditarik ke masing-masing rumah pelanggan. Tak hanya internet saja, layanan ini juga biasanya membawa layanan TV kabel yang disatukan dengan satu jaringan kabel.

Berkaitan dengan layanan internet yang disediakannya, MNC Play Media menawarkan produk jaringan internet yang beragam. Paling rendah ditawarkan dengan kecepatan maksimal 7Mbps dan paling tinggi hingga kecepatan 200Mbps. Harga yang ditawarkan sendiri masih cukup wajar untuk masyarakat perkotaan yakni berkisar antara Rp 200.000 hingga Rp 2 juta.

Sebagai penyedia layanan jaringan internet cepat swasta, MNC Play Media saat ini juga memiliki pesaing yang masing-masing juga menawarkan layanan dengan teknologi serupa. Selain dari pemain lama seperti First Media dan Biznet, pemain baru seperti Innovate Indonesia juga memiliki daya saing yang kuat. Penyedia layanan internet bentukan grup Sinarmas tersebut saat ini juga mengadopsi teknologi FTTH berkecepatan tinggi yang tentu mampu membuatnya bersaing secara langsung dengan MNC Play Media yang merupakan sesama pemain baru.

Semakin banyak persaingan maka akan semakin baik pula menatap masa depan jaringan internet di Indonesia. Seperti yang kita tahu Indonesia saat ini masih cukup tertinggal perihal kecepatan internet ketimbang negara-negara tetangga yang berdekatan. Dengan hadirnya satu per satu penyedia layanan internet dengan koneksi mumpuni baik dari pemain lama maupun yang baru lahir, optimisme kemajuan industri digital yang dibarengi dengan aksesibilitas pengguna yang kian tak terbatas sepertinya akan terwujud di waktu-waktu mendatang.

Namun, dibalik itu semua, selain menyediakan kecepatan tinggi, ada satu hal lain yang patut diperhatikan yakni pemerataan wilayah jaringan yang wajib menjadi salah satu pekerjaan rumah utama para penyedia layanan ini. Ada baiknya tidak selalu fokus di kota-kota besar namun juga sedikit menengok ke daerah-daerah di Indonesia. Harapan ini tentu dapat terwujud dengan pengalokasian infrastruktur yang tentunya tidak murah juga, semoga saja hal ini tidak dapat menjadi kendala yang berkepanjangan bagi para penyedia layanan ini.

[ilustrasi foto: Shutterstock]

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DailySocial dan ditulis oleh Avi Tejo Bhaskoro. 

1 thought on “MNC Grup Luncurkan Layanan Jaringan Internet Cepat Dengan MNC Play Media

  1. Setiap investasi tentu mengharuskan adanya jaminan pengembalian modal. Adalah logis bagi investor jaringan internet menyasar daerah berpenduduk mampu. Barangkali demi pemerataan wilayah broadband, perlu dipikirkan juga pemerataan kemampuan bayar. Misal dengan cara memindahkan sentra2 produksi kreatif internet (misal studio animasi, studio game, studio programmer) ke daerah padat penduduk.
    Monggo dipikirkan pelaksanaanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.