Tidak mau ketinggalan inovasi, Ngeshout terus membuka jalan kepada penggunanya untuk mempermudah Ngeshout. Setelah merilis plugin WordPress dan NgeShout Air, kini Ngeshout sudah merilis Facebook Apps untuk anda para pengguna Facebook. Dengan Facebook Apps ini, sekarang anda bisa ngeshout langsung dari akun Facebook anda tentunya setelah anda login menggunakan kredensial NgeShout anda.
Fitur lain yang juga dirilis NgeShout adalah fitur Grouping, sebuah fitur yang sudah diminta oleh para pengguna Twitter namun belum juga dirilis oleh Tim Twitter. Layanan microblogging ini memang terbilang sangat produktif, banyak sekali fitur baru yang diminta oleh pengguna langsung dibuat dan dirilis oleh founder Sanny Gaddafi. Sayangnya Facebook sendiri cenderung masih sangat tertutup dan bertolak belakang dengan OpenID meskipun nampaknya sudah ada langkah-langkah dari Facebook untuk lebih membuka diri. Namun satu hal yang saya harapkan dari Ngeshout adalah agar bisa langsung terintegrasi dengan Facebook sehingga pengguna Facebook bisa langsung NgeShout dari Facebook Apps tanpa perlu register terlebih dahulu.