Rumor reinkarnasi Nokia 3310 dalam wujud yang lebih modern tampaknya sudah tak perlu dipertanyakan lagi kebenarannya. Seorang sumber yang dekat dengan persiapan perangkat mengatakan kepada The Indian Express tentang beberapa hal penting terkait Nokia 3310 terbaru.
Ponsel Nokia 3310 disebutkan bakal hadir dengan desain yang sama sekali berbeda dengan model aslinya. HMD Global dan rekanan yang dipercaya merancang perangkat telah mengubah total desain ponsel menjadi lebih oval dan dibuat dalam beberapa warna berbeda. Jika informasi ini akurat, Nokia 3310 dijadwalkan menyambangi India pada bulan Mei 2017 dengan banderol di kisaran $52 per unitnya.
Selain Nokia 3310, HMD Global juga dipercaya bakal menghadirkan Nokia 6 ke India. Sebelumnya, smartphone Android Nokia pertama ini hanya dipasarkan di Tiongkok. HMD Global tampaknya sengaja menjadikan ajang MWC sebagai penanda debutnya di pasar internasional. Di India sendiri Nokia 6 disebut bakal dijajakan dengan banderol $284.
HMD Global juga mempersiapkan dua ponsel pintar murah lainnya untuk menemani Nokia 3310 menjalani debut di MWC 2017. Mereka adalah Nokia 3 dan Nokia 5. Membidik pasar yang ditinggalkan oleh Nokia 6 tapi tak tertarik dengan Nokia 3310, Nokia 3 dan 5 menawarkan spesifikasi tak terlalu wah . Nokia 5 misalnya mengemas layar 5,2 inci dengan jeroan berupa RAM 2GB serta bekal kamera 12MP di bagian belakang. Spek ini lebih pas untuk kelas menengah, sedangkan Nokia 3 yang notabene punya seri lebih rendah diyakini bakal mengemas spek ala ponsel entry-level, mungkin dengan RAM 1GB dan layar lebih mungil. Harga keduanya disebut bakal terpaut €50.
Sumber berita TheIndianExpress dan gambar header ilustrasi Nokia 3310 Pureview.