Nokia Adakan DVLUP Porting Day Nokia X Untuk Developer di Indonesia

Ketika Nokia mengumumkan Nokia X di Mobile World Congress di Barcelona pada hari Senin, rupanya di saat yang sama Nokia Indonesia mengadakan acara untuk VIP developer di Bandung, secara langsung berdiskusi dan mengenal lebih jauh mengenai seri telepon genggam terbaru dari Nokia yang berbasis Android ini. Semangat Nokia dalam memperkenalkan Nokia X juga tampak dari rencana komunitas Nokia untuk menggelar acara DVLUP Porting Day di beberapa kota di Indonesia.

DVLUP Porting Day akan diadakan di lima kota yaitu Bandung, Yogyakarta, Malang, Surabaya, dan juga Depok. Dimulai pada tanggal 26 Februari besok di Bandung dan diakhiri pada tanggal 8 Maret di Depok. Dalam acara tersebut, di masing-masing kota Nokia akan menghadirkan dua sesi per harinya untuk mengakomodir sebanyak mungkin pengembang yang berminat.

Sesuai daftar acara, pada setiap sesi akan diadakan Express Workshop yang berisi pengenalan kepada platform dan berbagai aspek pengembangan aplikasi yang diperlukan untuk dapat ditawarkan di Nokia X, sesi kisah sukses dari pengembang yang telah berkecimpung di ekosistem Nokia, dan juga Express Challenge yang merupakan sejumlah tantangan yang akan dijelaskan lebih jauh di acara tersebut. Tujuan acara ini tentunya untuk mensosialisasikan platform Nokia X kepada banyak developer lokal agar dapat menghadirkan aplikasi mereka di platform yang baru ini.

Selain sesi workshop dan sosialisasi, salah satu sesi yang tak kalah penting untuk diikuti dalam DVLUP Porting Day ialah sesi Express Challenge. Dalam sesi ini para developer diajak untuk mengembangkan aplikasi secara ekspres dengan jangka waktu selama 60 menit. Seperti halnya banyak tantangan yang digelar oleh DVLUP, tantangan ini menawarkan ribuan experience points atau XP bagi developer yang berhasil menyelesaikan Nokia X Express Challenge sesuai dengan batas waktu yang telah ditentukan. Selain ribuan XP, peserta Express  Challenge yang terdaftar dalam DVLUP Porting Day juga memiliki kesempatan untuk memperoleh sebuah Nokia X, seratus XP per aplikasi, serta kaos DVLUP terbatas untuk 100 peserta pertama yang hadir.

Melalui acara ini, Nokia jelas berniat untuk mempercepat adopsi platform Nokia X di kalangan pengembang dan menyediakan aplikasi sebanyak mungkin untuk Nokia X di Nokia Store agar konsumen nantinya dengan mudah dapat mendapatkan aplikasi-aplikasi tersebut ketika telepon genggam seri Nokia X hadir di Indonesia.

Berhubung tempat yang tersedia sangat terbatas, bagi yang sudah mendaftar dan tidak dapat hadir diharapkan untuk segera menghubungi panitia untuk konfirmasi pembatalan agar panitia dapat mengakomodir pengembang lain.

Bagi yang tidak mendapat konfirmasi atau tidak dapat hadir, Nokia membuka kesempatan terpisah dengan menyediakan aplikasi DVLUP Porting Day dari situs NICE dan waktu sampai 26 Maret untuk menerbitkan aplikasi untuk Nokia X di Nokia Store untuk memenangkan hadiah berupa XP.

[foto: Nokia]

Leave a Reply

Your email address will not be published.