Topik seputar Web 3 masih terus menjadi perbincangan hangat bagi para pegiat teknologi. Sehubungan dengan itu, WIR Group, Perusahaan pelopor teknologi Metaverse Indonesia, bekerja sama dengan Yayasan Nexticorn (Nexticorn Foundation) menggelar konferensi Web 3 akbar skala dunia dengan tajuk “NXC International Summit 2022”. Perhelatan konferensi dan juga expo ini akan hadir di Hotel Merusaka, Nusa Dua, Bali di tanggal 31 Agustus 2022.
NXC International Summit 2022 merupakan acara yang diusung sebagai bagian dari program 3 hari dengan mengundang banyak praktisi di bidang Web 3 baik dari dalam maupun luar negeri. Industri Web 3 –sebagai payung dari istilah mutakhir seperti Crypto, Blockchain, NFT, Metaverse dan teknologi baru lainnya– rasanya terus-menerus menjadi topik diskusi yang hangat bersirkulasi. Selain karena menarik, potensi adaptasi Web 3 untuk terus berkembang nampaknya masih sangat besar.
Konferensi bergengsi ini menghadirkan puluhan pembicara yang aktif memberikan perhatiannya pada industri Web 3 yakni Nadiem Makarim (Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia), Jerry Sambuaga (Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia), serta Rudiantara (pendiri Yayasan Nexticorn).
Tidak ketinggalan berbagai inovator dalam industri Web 3 yakni Tatsuya Kohrogi (Digital Assets Entertainment), Gwendolyn Regina (Investment Director Binance), Katleen Evers (Head of The Game Maker Fund Sandbox dan Key Account Manager 4EversGames), Marcus Howard (E-sport Advisor GameCredits), Myrtle Anne (Founder and CEO BlockTide), Alexis Pappas (Blockchain Consortium), Tamar Menteshashvili (Ecosystem Growth Director SOLANA), dan Rio Inaba (COO Cardano) juga akan hadir membagikan khazanah pengetahuan dan pengalaman mereka.
Daniel Surya, pendiri dan Executive Chairman dari WIR Group, memaparkan (05/07), “kami berharap hubungan yang terjalin melalui acara ini dapat memberikan dampak yang positif dalam bidang bisnis konvensional. Kesempatan yang kami berikan untuk memperluas bisnis melalui Metaverse, memungkinkan investor dan professionals untuk berkolaborasi dan bersama-sama mengembangkan ide.”
Rudiantara, Founder Nexticorn Foundation, berterima kasih atas kerja sama dan dukungan WIR Group sebagai mitra strategis dalam ajang NXC International Summit 2022, “Kami sangat berterima kasih kepada WIR Group karena sudah menyediakan wadah untuk mendukung perkembangan ekosistem teknologi di Indonesia. Melalui acara NXC International Summit ini saya yakin tidak hanya melahirkan afiliasi antara investor dan profesional di bidangnya, tetapi juga melahirkan ide-ide baru yang dapat memberikan gambaran seperti apa bisnis yang dikembangkan melalui Metaverse.”
Apabila Anda tertarik untuk mendaftarkan diri pada konferensi akbar ini, segera daftarkan diri Anda pada tautan berikut ini.
Nexticorn Foundation, Lembaga pegiat Tech Startup
Yayasan Nexticorn merupakan suatu lembaga yang ditujukan untuk menghubungkan berbagai startup terbaik Indonesia dengan investor serta ekosistem pegiat tech terkemuka. Dibesut oleh Rudiantara selaku Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (2014-2019), Nexticorn telah banyak menunjukkan pencapaian cemerlang.
Pada Nexticorn Summit 2018, Nexticorn Foundation telah mengundang total 100 startup yang beberapa di antaranya sekarang telah tercatat sebagai startup berpredikat unicorn yakni Tokopedia, Gojek, Traveloka, serta Bukalapak. Tidak hanya itu, konferensi akbar ini juga menghadirkan 125 Venture Capital (VC) yang telah membawakan lebih dari 2000 pertemuan.
Di tahun 2019, Nexticorn Summit 2019 juga tidak kalah membawa prestasi gemilang. Terdapat 99 startup yang berpartisipasi untuk unjuk gigi bersama dengan hadirnya 92 investor yang telah menyelesaikan 700 lebih pertemuan.
WIR Group, Pelopor Metaverse Indonesia
WIR Group merupakan salah satu perusahaan penggiat dan pelopor teknologi Metaverse serta Augmented Reality (AR) di Asia Tenggara. Komitmen WIR Group dalam produk berbasis Metaverse membuat WIR Group melebarkan sayapnya pada puluhan industri mancanegara dan telah mendapatkan 5 paten global yang teregistrasi pada Patent Cooperation Treaty (PCT).
Walaupun produk metaverse banyak bertumbuh pesat pada pasar mancanegara, WIR Group tidak lupa untuk menjunjung unsur kearifan lokal Tanah Air dalam produknya yang banyak mengkombinasikan teknologi imersif seperti Virtual Reality (VR) dan Artificial Intelligence (AI). Prestasi WIR Group dalam teknologi Web sudah tidak dapat diragukan, rencananya prototipe dari produk metaverse milik WIR Group akan dipertunjukkan pada ajang Presidensi G20 bulan November 2022 nanti.
Visi yang diusung oleh WIR Group adalah untuk menyediakan dunia Metaverse yang dapat dinikmati semua orang (A liveable world of metaverse for everyone) dalam menyongsong era Web 3. WIR Group, atas dedikasinya dalam mengembangkan teknologi metaverse di Indonesia, baru-baru ini mendapatkan penghargaan sebagai The Best IPO 2022 dalam Majalah Investor dengan aksi korporasi Membangun “Metaverse For Mediterranean Countries” untuk negara-negara di Mediterania.
Pencapaian WIR Group tentunya tidak sampai di situ saja, pengakuan Internasional yang diperoleh WIR Group di antaranya yaitu AR Best Campaign at the Augmented World Expo 7th Annual Auggie Awards 2015 dan 2016 di Silicon Valley, Excellent Communications Design Apps pada German Design Award 2020, Innovation 40 dari The New Economy London di London Stock Exchange, serta Metaverse Tech Companies to Watch in 2022 versi Forbes.
Pelayanan WIR Group pun telah diakui oleh banyak negara di dunia, dibuktikan dari ribuan proyek yang WIR Group laksanakan pada lebih dari 20 negara. Negara-negara tempat WIR Group melebarkan sayapnya di antaranya adalah Amerika Serikat, Jerman, Spanyol, Nigeria, Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Myanmar, dan masih banyak lainnya.
Sumber gambar header: Pixabay