Minggu kemarin Telkomsel meluncurkan toko aplikasi khusus pelanggan mereka dengan nama Telkomsel AppZone. Seperti yang dituliskan oleh Kompas, AppZone ini telah menyediakan sekitar 2.000 lebih aplikasi yang bisa diunduh (hanya) oleh para pengguna Telkomsel.
Seperti yang sering saya katakan dalam beberapa artikel di DailySocial yang membahas tema seputar pengembang aplikasi dan toko aplikasi, yang kini menjadi hal yang semakin lumrah, toko aplikasi selain menjadi peluang bagi para pengembang juga akan memberikan keuntungan bagi penyedia toko aplikasi.
Pertumbuhan pengguna ponsel serta tingkat literasi pengguna akan apa itu aplikasi serta tren app store sepertinya menjadi salah satu peluang yang ingin ditangkap oleh Telkomsel, dengan pengguna mereka yang sekitar 88 juta orang, sudah jelas merupakan peluang besar untuk mendapatkan pemasukan dari konten.
AppZone dari Telkomsel ini berisi berbagai aplikasi mulai dari dari yang tersedia secara gratis atau berbayar, ada sekitar 21 kategori aplikasi mulai dari jariangan sosial, games, themes, aplikasi pendidikan, yang mendukung produktivitas, musik, olah raga dan berbagai aplikasi lain.
Untuk aplikasi berbayar harga yang ditentukan Telkomsel sekitar Rp. 2.000, Rp. 9.000, Rp. 10.000, Rp. 15.000 sampai 20.000 rupiah. Aplikasi yang ada di AppZone ini tersedia bagi berbagai jenis ponsel, mulai dari Blackberry, ponsel berbasis Android maupun ponsel yang berbasis Java. Tersedia banyak pilihan merek ponsel serta jenisnya yang bisa dipilih untuk melakukan sortir aplikasi sehingga memudahkan untuk melihat aplikasi mana yang seusai dengan merek dan jenis ponsel pengguna.
Pengembang aplikasi kini mendapatkan berbagai peluang baru, setelah sebelumnya Blackberry dan iPhone serta tren Andorid yang kembali muncul, membawa peran cukup signifikan untuk membawa tren aplikasi dan pengembangan aplikasi ke Indonesia. Meskipun untuk aplikasi Java sudah ada toko aplikasi GetJar yang populer.
Namun kini peluangnya bertambah lagi, masih seperti yang dituliskan Kompas, Telkomsel mengatakan bahwa AppZone ini juga merupakan dukungan Telkomsel pada para pengembang aplikasi lokal maupun global untuk menyediakan aplikasi mereka di AppZone.
Perang tarif juga sepertinya ‘memaksa’ para operator untuk menitikberatkan pemasukan mereka lebih pada penyediaan konten, salah satunya dengan toko aplikasi. Semoga saja peluang ini tidak hanya bisa dinikmati oleh penyedia konten berskala besar tetapi juga para startup yang berkonsentrasi di pengembangan aplikasi.
semoga aplikasi buatan lokal bisa semakin berkembang..
It's only available for Telkomsel subscribers? That's a bad idea.
I was looking for this kind of information and enjoyed reading this one.Thanks for sharing.