Perhelatan #HACKJAK Tetapkan Lokasi Hackathon, Pindah ke Hotel Harris Tebet Jakarta Selatan

Sebelumnya kami telah menginformasikan kepada Anda perihal penutupan pendaftaran ajang hackathon #HACKJAK beberapa waktu lalu. Pada pengumuman tersebut, kami sempat memberikan informasi bahwa kick-off hackathon akan dilaksanakan di Balai Kota Jakarta, namun sehubungan dengan berbagai pertimbangan yang terjadi, melalui pemberitahuan ini kami ingin sampaikan bahwa lokasi kompetisi hackathon #HACKJAK kami putuskan untuk dipindahkan ke Hotel Harris Tebet, Jakarta Selatan.

Berlokasi di JI. Dr Saharjo No. 191, Tebet Jakarta Selatan, hackathon akan berlangsung di balai Unique Room Lt.2 Hotel Harris Tebet. Dengan menyediakan ruang kompetisi hacking yang memadai, ajang hackathon #HACKJAK akan mengajak para peserta memadukan skill dan kreativitas selama satu hari penuh untuk bersama-sama mengembangkan suatu produk teknologi yang dapat digunakan untuk mengatasi permasalahan yang terjadi di lingkup DKI Jakarta.

Syarat utama dalam mengikuti kompetisi ini ialah setiap tim peserta diwajibkan untuk menggunakan salah satu dari dua API data yang dirilis oleh pihak Pemprov DKI Jakarta. API data ini berisikan informasi mengenai data transportasi umum DKI Jakarta dan juga data anggaran Pemprov yang seluruhnya dapat diakses secara terbuka oleh publik.

Sesuai dengan konsep hacking secara marathon, kompetisi akan berlangsung selama 24 jam tanpa jeda. Dalam kegiatan ini peserta diharapkan untuk berada di lokasi acara dari awal hingga selesai. Dimulai pada tanggal 26 April 2014 tepat pada pukul 9 pagi, melalui serangkaian acara, kompetisi #HACKJAK baru akan selesai pada tanggal 27 April 2014 pukul 5 sore dengan diakhiri oleh pengumuman pemenang kompetisi.

Melalui pengumuman ini, kami juga akan berikan beberapa tips bagi Anda para peserta. Mengingat waktu kompetisi yang cukup panjang dan pastinya akan menguras tenaga, kami sarankan bagi Anda untuk berpakaian rapi dan nyaman. Namun jangan lupa menyertakan beberapa barang bawaan pribadi seperti misalnya; obat-obatan, beberapa setel pakaian, dan jaket.

Untuk mendukung kompetisi agar berjalan lancar, kami mewajibkan bagi peserta untuk membawa peralatan teknis sendiri yakni; laptop dan mungkin perangkat-perangkat mobile yang dibutuhkan. Tak lupa, untuk berjaga-jaga kami juga menganjurkan Anda untuk membawa serta peralatan backup koneksi internet seperti modem wireless dan sebagainya agar nantinya dapat digunakan jika terjadi gangguan koneksi internet.

Jika persiapan sudah siap dan tim sudah terbentuk dengan matang, sebagai apresiasi dari keikutsertaan teman-teman kreatif dan developer, #HACKJAK menyiapkan hadiah-hadiah menarik berupa uang tunai dan gadget senilai lebih dari 80 juta rupiah. Berikut daftar lengkapnya:

  • Juara 1: Rp 20.000.000
  • Juara 2: Rp 15.000.000
  • Juara 3: Rp 10.000.000
  • Juara 4: Rp 7.500.000
  • Pemenang Kategori Spesial (Pilihan Favorit Wakil Gubernur DKI Jakarta): 2 unit Apple Macbook Air 13”

Bagi teman-teman yang mungkin kemarin tak sempat untuk mengikuti meetup pemaparan teknis tentang #HACKJAK, bisa kunjungi tautan ini untuk info selengkapnya mengenai rules and conditions yang berlaku saat ajang hackathon berlangsung.

Hackathon #HACKJAK diprakarsai dan didukung penuh oleh SEATTI (Southeast Asia Technology and Transparency Initiative), UKP4 (Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan), Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Web Foundation, dan juga DailySocial.

Leave a Reply

Your email address will not be published.