Plex untuk iOS Dirombak Total, Kini Gratis

Plex, aplikasi media streamer yang cukup populer, baru-baru ini merilis versi anyar aplikasi iOS-nya yang diklaim telah dirombak besar-besaran.

Buat yang tidak tahu, salah satu kegunaan Plex adalah buat mereka yang gemar menonton film menggunakan smartphone atau tablet, tetapi selalu terkendala soal storage.

Dengan Plex, Anda bisa menyimpan semua file film di komputer atau NAS yang telah ter-install Plex Media Server, lalu tonton menggunakan smartphone via jaringan Wi-Fi, atau saat Anda tidak berada di rumah sekalipun apabila Anda berlangganan $5 per bulan. Intinya, Anda bisa terus menonton tanpa harus menyimpan file film di smartphone sama sekali.

Info menarik: Netflix Mulai Mampir ke Asia, Dimulai dari Jepang

Dalam versi 4.0 aplikasi Plex untuk iOS, tampilannya kini berubah total menjadi lebih rapi dan mudah dinavigasikan. Plex di iOS kini juga sudah mendukung fitur Plex Home, dimana pengguna bisa berbagi media library dengan sejumlah pengguna lain.

plex-ios-02

Plex untuk iOS kini juga sudah mendukung video chapter, sehingga pengguna bisa melompat ke adegan-adegan tertentu pada film dengan lebih mudah. Plex bahkan bisa mengumpulkan informasi chapter secara otomatis kalau film Anda tidak memilikinya.

Di saat yang sama, Plex juga mengklaim telah meningkatkan performa syncing dari aplikasi iOS-nya, sehingga proses sinkronisasi film dari server ke iPhone atau iPad bisa berjalan lebih cepat dan bisa dilakukan di background. Tentu saja, fitur ini hanya berlaku untuk mereka yang berlangganan saja.

Info menarik: SpaceVR Ajak Anda Jelajahi Luar Angkasa Lewat Virtual Reality

Namun yang paling penting, semua pengguna iOS kini bisa mengunduh Plex secara cuma-cuma di App Store. Sayangnya opsi gratis ini cuma terbatas untuk fitur remote control dan untuk meneruskan isi Camera Roll ke TV Anda.

Kalau Anda tertarik mendapatkan semua fiturnya, seperti menonton film yang tersimpan di server menggunakan smartphone atau tablet, Anda harus mengaktifkan in-app purchase senilai $5.

Sumber: Plex Blog.

Leave a Reply

Your email address will not be published.