Pekan ke-2 bulan November diwarnai oleh berita gembira kemenangan pembalap Sim-Racing Indonesia. Selain itu ada juga pengumuman PMCC dan beberapa informasi lain seputar perkembangan esports dan gaming di luar negeri. Berikut rekap berita esports pekan ke-2 November (9 – 13 November 2020).
Street Fighter League Week 7
Street Fighter League Pro-Jp sudah jelang mencapai akhirnya. Tanggal 6 November 2020 kemarin adalah pertandingan pekan ke-7. Pekan tersebut menjadi pekan pembantaian karena tiga pertandingan yang berjalan menciptakan hasil sapu bersih 4-0. Tokido Flame menang lawan Momochi Splash, Mago Scarlet menang lawan Fuudo Gaia, dan Umehara Gold menang lawan Nemo Aurora. Tokido Flame dan Umehara Gold masih bersaing dengan ketat di peringkat 1 dan 2 dengan perolehan poin yang sama yaitu 19.
Free Fire League 2020 Clausura Finals Cetak Rekor Penonton
Free Fire lagi-lagi membuat kejutan bagi para pengamat industri esports. Kali ini giliran pertandingan Free Fire League 2020 Clausura Finals yang menjadi kejutan gara-gara mencetak rekor jumlah penonton yang baru. Gelaran tersebut merupakan puncak dari liga Free Fire di Amerika Latin. Untuk sebuah liga lokal, turnamen ini berhasil menciptakan rekor dengan mencatatkan 1,2 juta peak viewers. Walaupun begitu rekor tersebut masih belum memecahkan rekor peak viewers Free Fire sebelumnya yaitu 2 juta peak viewers pada gelaran Free Fire World Series 2019.
Ubisoft Ungkap Aruni, Operation Neon Dawn, dan Update Y5S4 Untuk Rainbow Six
Tanggal 8 November lalu Ubisoft luncurkan update terbaru untuk Rainbow Six Siege yaitu Operation Neon Dawn. Update tersebut menghadirkan operator baru bernama Aruni. Sosok operator tersebut memiliki Skill bernama Surya Gate yang bisa menutupi lubang dengan tembok laser. Tembok laser akan mati untuk sesaat apabila Attackers memaksa menembusnya. Selain itu Ubisoft juga menjelaskan sedikti soal apa yang jadi tujuan dari update Year 5 Season 4. Sebelumnya pertandingan Rainbow Six dipenuhi oleh berbagai Gadget milik Defender, membuat Attackers jadi kesulitan untuk menembus. Kini ibarat oase di padang gurun, Ubisoft akhirnya menjawab permasalahan soal Utility Meta tersebut.
Neymar di-Banned Oleh Twitch Karena Membagikan Data Pribadi Kawannya Saat Stream
❌ Twitch Partner "neymarjr" has been banned! ❌https://t.co/dWGHEhHuCO#twitch #ban #firstban #partner #twitchpartner 🇸🇩
— StreamerBans (@StreamerBans) November 9, 2020
Sementara jadwal latihan sepak bola sedang berkurang karena pandemi, Neymar kini jadi sibuk melakukan streaming pada akun Twitch pribadinya. Sosok striker tim Paris Saint-Germain ini memang terkenal punya hobi bermain game terutama CS:GO. Namun demikian baru-baru ini ia dihukum oleh Twitch gara-gara menyebarkan nomor telepon rekannya di tim PSG yaitu Richarlison de Andrad. Membocorkan informasi personal (atau disebut Doxxing) merupakan tindakan yang melanggar tata-tertib Twitch bila mengutip dari Talkesports, . Walau begitu belum ada informasi lebih lanjut seputar durasi pemblokiran akun Twitch milik Neymar. Dengan jumlah penggemar yang cukup banyak, ada kemungkinan Twitch memberikan Neymar kesempatan kedua untuk kembali melakukan stream.
Andika Rama Maulana Menangkan Ronde 3 seri GT World Challenge: Asia
Balap Sim-Racing GT World Challenge Asia sudah masuk ronde ke-3. Kali ini giliran sirkuit Silverstone jadi medan pertempuran para Sim-Racers Asia. Setelah saling balap selama 60 menit, Andika Rama Maulana pun berhasil keluar sebagai juara pada seri kali ini. Mengutip dari rilis resmi GT Worldk Challenge, timing pit-stop yang tepat terbilang jadi salah satu faktor di balik kemenangan Rama. Kemenangan ini terbilang membayar kekecewaan Rama pada balap Ronde 1 kemarin ketika ia mendapat posisi yang kurang memuaskan karena suatu insiden.
PMCC 2020 Kembali Turnamen, Campus Ambassador, dan Caster Hunt
PUBG Mobile Campus Championship kembali hadir di tahun 2020 ini. Dari sisi turnamen, babak kualifikasi PMCC 2020 sudah akan dimulai pada tanggal 14 November 2020 mendatang. Pertandingan akan berjalan hinggal 29 November 2020 mendatang dan memiliki total hadiah sebesar Rp200 juta. Selain sajian turnamen, PMCC 2020 juga kembali mewadahi talenta lain dari para pecinta PUBG Mobile tingkat Universitas. Maka berbarengan dengan turnamen, PMCC juga menyajikan pencarian bakat Campus Ambassador dan Caster Hunt. PUBG Mobile memang terbilang cukup serius dalam hal menciptakan talenta baru di dalam ekosistem game-nya sendiri. Salah satu bukti dari hal tersebut adalah sosok Sanskuy yang merupakan seorang caster hasil dari acara Caster Hunt PMCC 2019.
PUBG Mobile Dikabarkan Kembali Hadir di India
Pasca pemblokiran di India, Tencent dan Krafton terlihat begitu gencar untuk bisa mengembalikan PUBG Mobile ke negara tersebut. Sebelumnya Krafton sempat turun tangan dan mengambil alih peran publisher PUBG Mobile di India sebagai usaha tersebut. Ada juga kerja sama dengan Microsoft yang dilakukan sebagai salah satu usaha tersebut. Ibarat pucuk dicinta ulam pun tiba, kini PUBG Mobile akhirnya diperkenankan untuk hadir kembali di pasar India. Sebagai gantinya, PUBG Corp. mempersiapkan beberapa rencana untuk menyesuaikan game tersebut agar bisa tunduk dengan kemauan pemerintah negara India.
Salah satunya adalah pembedaan konten berupa pengurangan tingkat kekerasan yang ada di dalam game. Selain itu PUBG Corp. juga mempersiapkan investasi sebesar US$100 juta untuk India. Investasi tersebut nantinya akan digunakan untuk membuat sebuah liga esports profesional serta sebuah kantor yang mempekerjakan setidaknya 100 orang dalam bidang game development, bisnis, dan esports.
Astralis Luncurkan Program Pembentukan Talenta
Today we are launching Astralis Talent, our new talent development initiative.#AstralisFamily pic.twitter.com/WM6LW3xcfK
— Astralis Counter-Strike (@AstralisCS) November 12, 2020
Regenerasi talenta memang terbilang jadi hal yang sulit di dalam esports. Maka dari itu Astralis meluncurkan sebuah program pembentukan talenta pemain untuk divisi League of Legends dan CS:GO miliknya. Dalam program ini, pemain nantinya akan dirumahkan bersama dengan para pemain inti Astralis yang sudah ada. Agar dapat berkembang bersama, mereka juga akan dilatihtandingkan dengan para pemain utama Astralis nantinya.
ESPN Akan Tutup Divisi Editorial Esports
ESPN berbicara kepada Esports Observer dan mengatakan bahwa mereka akan menutup divisi editorial esports pada tanggal 11 November 2020 kemarin. Penutupan ini dilakukan karena dampak ekonomi dari situasi pandemi sehingga ESPN terpaksa memecat sekitar 500 pekerja di perusahaannya. Karena hal tersebut, divisi editorial esports pun turut menjadi korban. Sebelumnya ESPN sudah mengusahakan semua hal untuk dapat bertahan dalam situasi sulit tersebut. Mereka melakukan beberapa hal seperti mengganti penulis tetap dengan penulis freelance dan mengubah strategi konten untuk meningkatkan traffic. Sayang strategi tersebut masih belum berhasil, sampai akhirnya keadan menjadi seperti sekarang.
Honda Umumkan Seri Civic Terbaru di Twitch
Posisi Twitch sepertinya tidak lagi sekadar sebagai platform untuk menonton streaming game ataupun esports saja. Seiring waktu, Twitch semakin diakui sebagai tempat berkumpulnya anak-anak muda terutama di masa pandemi seperti sekarang. Melihat keadaan tersebut, Honda bahkan sampai melakukan pengumuman seri Civic terbaru lewat Twitch. Hal tersebut cukup wajar mengingat Honda memang menyasar pasar anak muda untuk seri Civic. Pengumuman sendiri nantinya akan dilakukan pada 17 November 2020 mendatang.