Prediksi Cuaca Akan Lengkapi Fitur Event Page di Facebook

Facebook akan menambahkan fitur yang berhubungan dengan prediksi cuaca. Informasi atas cuaca ini akan ditambahkan dalam fasilitas halaman event serta lokasi yang ada di layanan Facebook.

Nantinya pengguna yang akan membuat informasi acara di fasilitas Event di Facebook bisa menambahkan keterangan tentang cuaca di halaman acara mereka. Pembuat acara pun pada saat menyusun infomasi acara akan diberikan lengkap dengan ramalan cuaca untuk memprediksikan informasi cuaca pada saat event dan memudahkan untuk menambahkan ketarangan tambahan pada para calon peserta, misalnya membawa peralatan tambahan jika cuaca akan hujan atau terik.

Infomasi cuaca ini nantinya juga akan muncul pada keterangan halaman event baik di desktop maupun dari perangkat bergerak. Jadi mereka yang diundang bisa melihat prediksi cuaca pada saat acara. Informasi yang hadir pun dilengkapi dengan prediksi temperatur pada hari bersangkutan. Untuk acara yang berlangsung 10 hari ke depan, prediksi cuaca akan dihadirkan dalam waktu tersebut. Data cuaca ini dihadirkan oleh layanan Weather Underground.

Tambahan fitur ini tentunya penting bagi mereka yang akan mengadakan acara outdoor, apalagi di daerah yang memang kondisi cuacanya sering berubah. Semoga saja fitur ini akan tersedia bagi seluruh pengguna Facebook diberbagai negara termasuk Indonesia. Kabarnya fitur ini telah dirilis secara bertahap.

 

Sumber: AllFacebok dan TechCrunch

Leave a Reply

Your email address will not be published.