Startup terpilih akan mewakili Indonesia di ajang regional Rice Bowl Awards 2018 yang bakal digelar di Bali November mendatang

Rice Bowl Awards 2018 Umumkan Para Pemenang di Segmen Nasional

Untuk keempat kalinya, acara Rice Bowl Awards 2018 kembali digelar. Kegiatan yang bertujuan mengumpulkan startup terbaik regional ini akan menggelar acara puncaknya pada akhir bulan November mendatang di Bali, Indonesia.

Kepada DailySocial, CEO myNEF Lilyana mengungkapkan, acara puncak yang nanti digelar di Bali bisa dimanfaatkan seluruh startup di Asia Tenggara, terutama di Indonesia, untuk bertemu secara langsung dengan investor Tiongkok dan Eropa yang secara khusus akan hadir dalam kegiatan tersebut.

“Berbeda dengan acara tech conference pada umumnya, acara puncak nanti lebih kepada kesempatan untuk bertemu langsung dengan jaringan investor internasional hingga speaker asing yang telah memiliki pengalaman sebagai entrepreneur, di antaranya Co-Founder Skype dan komunitas bisnis dari Guangzhou, Tiongkok,” kata Lilyana.

Kategori pemenang startup Indonesia

Berikut para pemenang, Shipper (best logistics and supply chain), Ralali (best business automation tool startup), Tani Hub (best food tech / agritech dan People’s Choice), Sociabuzz (best digital marketing), Jala (best IoT), Neurabot (best AI/machine learning & best health/med tech), GO-LIFE (best “life helper”), Wakuliner (best e-commerce), Gradana (best fintech), DycodeX (best startup ecosystem initiative), Greenhouse (best coworking space), Cumi.id (best newcomer), Angin (investor of the year), Joseph Aditya (founder of the year), dan Warung Pintar (best startup).

“Secara khusus kami tidak menyediakan hadiah uang, namun memberikan akomodasi untuk perjalanan ke Bali dan kesempatan untuk memperluas networking di kalangan startup secara regional hingga investor asing,” kata Liliana.

Acara Rice Bowl Awards 2018 diinisasi New Entrepreneurs Foundation yang berbasis di Kuala Lumpur, Malaysia, berkolaborasi dengan The Winner Institute dan didukung Connext Coworking Space by Marquee, Asosiasi Tech Startup Indonesia (Atsindo), Asosiasi Digital Entrepreneur Indonesia (ADEI), dan EMC2.

About Yenny Yusra

Curiosity has always been a part of my life. With my love for technology with all digital entrepreneur aspects and related ecosystems, I hope to be able to provide relevant and insightful information for tech enthusiasts out there.