Selesaikan Roadshow, Mobile Games Developer War 4 Rookie Jaring 154 Party

Penyelenggara Mobile Games Developer War (MGDW) 4 Rookie telah selesai menggelar roadshow ke 5 kota di Indonesia. Diawali di Surabaya, roadshow tersebut mendatangi kota-kota kantong pengembang di Indonesia yakni Malang, Jakarta, Bandung, hingga berakhir di Yogyakarta pada 20 Juni kemarin.

Roadshow tersebut berhasil menarik minat dari para pengembang pemula untuk mengikuti kompetisi MGDW 4 Rookie. Sampai Minggu, 24 Juni malam, 154 party (sebutan untuk tim peserta MGDW 4 Rookie) terdaftar sebagai peserta MGDW 4 Rookie. Jumlah party ini masih mungkin akan bertambah, karena pendaftaran MGDW 4 Rookie ini masih dibuka sampai dengan 30 Juni 2012.

Seperti diketahui, MGDW 4 Rookie merupakan bagian dari acara Computer Festival 2012 yang digelar oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (UI). Bekerja sama dengan Nokia Developer dan Agate Studio, kompetisi ini menantang sekaligus membimbing para pengembang pemula untuk mengembangkan game mobile.

Fauzan Helmi Sudaryanto, person in charge MGDW 4 Rookie, dalam rilis berita tentang roadshow MGDW 4 Rookie ini menyebut bahwa selain menjadi ajang berkompetisi, MGDW 4 Rookie ini bisa menjadi saran pembelajaran pengembangan game yang menyenangkan. Peserta akan dibimbing dalam setiap tahap pembuatan game mobile mulai dari pembuatan dokumen desain sampai pada proses pengiriman game yang sudah jadi ke Nokia Store. Proses kompetisi akan diselenggarakan dengan gamifikasi dimana setiap party akan mendapatkan poin-poin achievement jika berhasil mengerjakan tugas-tugas yang diberikan dengan baik.

Dalam roadshow tersebut, penyelenggara MGDW 4 Rookie tidak hanya mensosialisasikan kompetisi MGDW 4 dan acara Compfest 2012, tetapi juga mengenalkan potensi dan bisnis model industri mobile games kepada peserta.

Antusiasme Pengembang Untuk Nokia

Sementara itu, antusiasme besar juga ditunjukkan oleh para pengembang untuk acara kompetisi pengembangan yang juga diselenggarakan oleh Nokia Developer yakni Hackonten. Narenda Wicaksono,  Developer Manager Nokia South East Asia, dalam salah satu twitnya menyebut bahwa jumlah pendaftar untuk kompetisi kerja sama antara Nokia Developer dan Gramedia Majalah ini mencapai lebih dari 120 tim.

Sepertinya, antusiasme pengembang untuk mengembangkan aplikasi untuk Nokia, baik untuk platform Symbian maupun Windows Phone, meningkat seiring dengan kerapnya Nokia Developer menyelenggarakan kompetisi-kompetisi untuk para pengembang.

Leave a Reply

Your email address will not be published.