Minggu lalu Telkomsel telah memastikan diri menyusul Indosat untuk menawarkan dukungan carrier billing bagi pelanggan pra dan pasca bayar yang ingin membeli aplikasi, game ataupun ebook dari Google Play Store. Dengan dukungan ini maka pengguna Telkomsel tidak perlu memakai kartu kredit lagi, melainkan cukup dengan pulsa.
Pastinya dukungan ini sangat memudahkan pelanggan Telkomsel, tapi bagaimana sih cara menggunakan fasilitas potong pulsa ini?
Caranya ternyata tidak mudah, pertama pastikan Anda menggunakan kartu Telkomsel di perangkat yang akan digunakan membeli aplikasi. Berikutnya, ikuti langkah-langkah ini dengan cermat.
- Buka aplikasi Play Store kemudian tap ikon pilihan sudut kiri layar – My Account.
Info Menarik: Ini Video Iklan Android One di Indonesia
- Sesampainya di My Account, tap menu Enable Telkomsel billing.
- Berikutnya akan ada notifikasi seperti ini yang memberitahukan bahwa Anda akan dikenakan biaya atas pesan SMS yang dikirim oleh sistem. Tap saja tombol Send.
- Berikutnya Anda diminta untuk mengisi nomor ponsel, nama, alamat dan lain sebagainya. Setelah selesai, tap tombol Save.
Info Menarik: Daftar Harga Hp Lenovo dan Penawaran Diskon Bulan Februari 2015
- Periksa kembali data yang baru saja Anda masukkan, jika ada yang salah tap ikon pensil untuk memperbaikinya. Jika sudah benar semua, tap tombol Accept.
- Selanjutnya Anda akan menerima sebuah pesan singkat yang berisikan notifikasi soal permintaan aktivasi carrier billing Telkomsel, yang menandakan fasilitas potong pulsa sudah aktif dan dapat dipergunakan.
Info Menarik: 5 Langkah Penting Saat Anda Baru Saja Kehilangan Smartphone Android
- Sekarang coba temukan salah satu game, aplikasi atau ebook yang ingin Anda beli. Jika sudah ketemu, tap label harga aplikasi.
- Kemudan tap tombol Buy.
Selanjutnya proses unduhan akan dimulai selama pulsa seluler Anda mencukupi.
Sumber gambar header Shutterstock.