Skully AR-1, Helm Motor Paling Pintar di Dunia?

Walau teknologi konektivitas semakin canggih, mengusung konsep smart pada kendaraan roda dua ternyata tidak semudah membubuhkan teknologi tersebut pada mobil. Untuk motor, pengendara juga menjadi bagian eksternal kendaraan. Itulah yang membuatnya lebih beresiko dan juga sulit dilengkapi aksesori pintar seperti satellite navigation serta sistem GPS.

Para inventor akhirnya menemukan sebuah solusi. Mereka tidak lagi berpikir untuk menaruh konektivitas pada bagian kendaraan, tapi menghadirkannya dalam aksesori krusial yang biasa digunakan oleh pengendara. Dan dengan begitu, diperkenalkanlah smart helmet.

Helm pintar sebenarnya sudah hadir untuk berbagai fungsi. Namun bagi pengendara kendaraan roda dua, masih sedikit pilihan produk yang tersedia. Kakak-beradik Marcus dan Mitchell Weller terdorong untuk mengembangkan teknologi ini setelah kecelakaan sepeda motor menimpa Marcus. Ia memanfaatkan pengalamannya selama bertahun-tahun dalam bidang otomotif dan semikonduktor. Bersama Mitchell, Marcus mengenalkan Skully AR-1.

Skully AR-1 01

Skully AR-1 diklaim sebagai helm pintar paling pintar. Kampanye crowdfunding Waller bersaudara di Indie Gogo jauh melewati target stretch. Awalnya mereka membutuhkan US$ 250 ribu, tapi kini sudah berhasil mengumpulkan lebih dari US$ 1,3 juta. Apa yang membuat AR-1 begitu sukses, dan layakkah ia disebut sebagai helm paling pintar?

 

Info menarik: Skull Orbic H.I. MIPS, Helm Pintar untuk Pecinta Olahraga Ekstrim

 

Ada beberapa rangkaian fitur yang membuat AR-1 sangat canggih. Pertama, para penciptanya memasukkan teknologi heads up display (HUD) transparan: mudah dilihat, tapi tidak mengalihkan fokus pengguna. Lalu berbeda dari helm lain yang malah mempersempit jangkauan pengelihatan Anda, Skully AR-1 mampu meningkatkan kewaspadaan dengan kamera wide angle di bagian belakang – berfungsi sebagai ‘spion tengah’ untuk Anda.

Bagian HUD tersebut sangat menarik karena dibesut dengan teknik infinite focus. Artinya, seluruh tampilan hadir ‘di dekat’ mata tanpa perlu repot-repot mengubah fokus pengelihatan.

Skully AR-1 02

 

 

Info menarik: Biometric Smartwear dari OMsignal Adalah Baju Pintar Inovatif untuk Berolahraga

 

Agar berfungsi maksimal, AR-1 ditenagai mikroprosesor berkecepatan tinggi. Ia dilengkapi navigasi GPS, berkonektivitas Bluetooth, dapat terhubung ke internet melalui smartphone, dengan software berkemampuan update air-sync. Anda bisa melakukan atau menjawab panggilan tanpa perlu menyentuh handset. Jika ada panggilan telepon masuk, AR-1 memberi tahu Anda secara lisan dan pengguna tinggal memilih untuk menggangkat atau mengabaikannya.

Tentu helm tidak lengkap tanpa fitur-fitur keamanan. Skully AR-1 telah lulus sertifikasi DOT/ECE, strap dagu mudah dilepas, juga memiliki kaca anti-kabut, anti-glare dan anti-baret. Ia tersedia dalam ukuran S hingga XXL, bagian bantalan bisa dilepas dan diganti, tidak lupa dibuat dengan rancangan polikarbonat aerodinamis berbobot ringan.

“Kami percaya bahwa teknologi harus dibuat untuk menghilangkan gangguan,” ungkap para desainernya. “Teknologi sudah seharusnya menghilangkan titik buta, menunjukkan arah tujuan Anda, serta membantu Anda memfokuskan perhatian – terutama fokus ke jalan yang terbentang di depan.”

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa kunjungi website SkullySystems.com. Berniat memesannya? Silakan mampir di laman Indie Gogo Skully AR-1. Helm pintar ini dibuat khusus bagi para pecinta kendaraan roda dua sejati dan harganya pun tidak bisa dibilang murah. Sebagai backer proyek crowdfunding Skully Systems, Anda bisa mendapatkannya dengan harga mulai US$ 1.399.

Sumber: Inde Gogo.

Leave a Reply

Your email address will not be published.