Ajang Consumer Electronics Show 2013 yang sedang berlangsung di Las Vegas saat ini tentunya membawa banyak berita-berita seputar perkembangan teknologi elektronik. Kali ini Sony yang hadir dengan kabar mengenai dua produk terbarunya, Sony Xperia Z dan Sony Xperia ZL. Keduanya akan hadir dengan sistem operasi Android versi 4.1 (Jelly Bean) yang dapat diperbarui ke versi 4.2.
Sony Xperia Z adalah ponsel pintar yang menjadi flagship terbaru dari Sony. Dengan ukuran layar 5 inchi, Xperia Z merupakan ponsel Sony pertama yang mendukung resolusi full HD. Spesifikasi Xperia Z pun terbilang high end: prosesor quad core dengan kecepatan 1.5 GHz, memori RAM sebesar 2 GB, baterai berkapasitas 2.300 mAh, dan kamera beresolusi 13 MP. Selain spesifikasi teknis ini, Xperia Z pun mengusung fitur unggulan berupa tahan air dan tahan debu. Fitur ini juga sebelumnya sempat muncul pada seri Xperia Go yang memiliki spesifikasi lebih rendah.
Sedangkan Sony Xperia ZL adalah versi lebih kecil dari Xperia Z. Xperia ZL memiliki spesifikasi yang sama persis dengan Xperia Z, minus fitur tahan air dan tahan debu. Kedua ponsel ini direncanakan akan mulai dipasarkan di seluruh dunia pada akhir kuartal pertama 2013. Meskipun demikian, hingga saat tulisan ini dibuat, belum disebutkan berapa harga jual Xperia Z dan Xperia ZL nantinya. Meskipun demikian, beberapa kalangan seperti blog Unwired View berspekulasi bahwa harga retail Xperia Z akan berkisar di angka $656.
Sumber: UnwiredView. Gambar: AndroidGuys.com.
0 thoughts on “Sony Umumkan Xperia Z dan Xperia ZL”