Suka Naik Pitam? Smartwatch Ini Bisa Menolong Anda

Stres adalah hal yang umum dialami manusia. Manusia merupakan makhluk sosial yang sarat emosi, dan tentunya gejala stres tidak bisa luput dari kita sehari-harinya.

Namun mencegah lebih baik daripada mengobati, bukan? Stres bukan masalah besar jika kita tahu cara mengatasinya. Namun buat yang benar-benar temperamental, mungkin mereka butuh bantuan khusus.

Bantuan tersebut tidak harus berupa saran dari seorang terapis atau meditasi selama berjam-jam. Di tahun 2015 ini, teknologi siap membantu hampir semua aspek kehidupan Anda, termasuk mengatasi stres.

Hadirlah Emvio, sebuah smartwatch yang ingin membantu kita memonitor dan menanggulangi gejala-gejala stres dalam menjalani kegiatan sehari-hari.

Info menarik: Swatch Touch Zero One Adalah Smartwatch bagi Para Pencinta Voli Pantai

Sepintas wujud Emvio tidak jauh berbeda dari jam tangan biasa, terkecuali layarnya yang menggunakan teknologi Dot Matrix seperti milik case HTC Dot View. Di sisi kiri dan kanannya terdapat dua tombol kapasitif sebagai medium pengoperasian.

Emvio 02

Emvio telah dibekali sensor optik untuk membaca denyut nadi, yang bisa menggambarkan kondisi laju jantung Anda. Dengan memonitor perubahan laju jantung, Emvio akan mengalkulasikan tingkat stres Anda dari menit ke menit, menampilkannya dalam skala 1 sampai 10 – 1 berarti Anda rileks, 4 berarti Anda mulai sedikit stres dan 8 berarti kepala Anda sudah siap ‘meledak’.

Ketika Anda sedang tenang, Emvio juga akan ikut tenang. Namun seiring tingkat stres Anda berfluktuasi, Emvio akan segera memberikan peringatan ketika kadar stres Anda naik, dengan cara bergetar dan memenjarkan lampu indikator berwarna hijau, kuning atau merah, tergantung tingkat stres Anda saat itu.

Emvio 03

Selanjutnya, Anda bisa melakukan berbagai cara. Mengambil nafas dalam-dalam, atau menenggak secangkir kopi, misalnya. Atau Anda juga bisa berkonsultasi pada aplikasi pendamping Emvio di perangkat Android atau iOS.

Info menarik: Forerunner 920XT Ialah Smartwatch-nya Olahragawan Sejati

Lebih lanjut, aplikasi ini akan menyimpan semua data yang dikumpulkan Emvio, mulai dari tingkat stres, laju jantung sampai sejumlah parameter aktivitas fisik. Anda juga bisa membuat catatan kecil terkait apa yang mengakibatkan kadar stres Anda naik dari waktu ke waktu.

Emvio App

Pun demikian, Emvio tidak harus di-pair via Bluetooth 4.0 dengan smartphone untuk bisa beroperasi. Ia akan terus memonitor denyut nadi dan laju jantung Anda dengan sendirinya hingga 3 hari dalam satu kali charge.

Saat ini Emvio tengah menjalani kampanye pengumpulan dana melalui Kickstarter. Pledge $129 akan memberikan satu unit Emvio, plus $16 untuk biaya pengiriman internasional – Anda bisa memilih versi untuk pria maupun wanita.

Jika Anda punya dana lebih, Anda bisa memilih pledge $149 yang akan memberikan satu unit Emvio Elite, dengan case yang lebih stylish yang terbuat dari stainless steel berlapis krom – case milik Emvio standar terbuat dari plastik.

Sumber: Kickstarter via SlashGear.

Leave a Reply

Your email address will not be published.